INDOSPORT
·4 Juli 2022
Aneh! Belum Punya Followers, Instagram dan Twitter Erik ten Hag Sudah Centang Biru

In partnership with
Yahoo sportsINDOSPORT
·4 Juli 2022
INDOSPORT.COM – Pelatih anyar Manchester United, Erik ten Hag saat ini telah memiliki akun media sosial yang sudah centang biru. Tapi, anehnya Twitter dan Instagram pelatih asal Belanda itu belum memiliki followers/pengikut.
Seperti yang diketahui, akun instagram yang sudah terdapat checklist biru biasanya terdapat pada akun yang memiliki pengikut lebih dari satu juta.
Hal tersebut berbeda dengan akun twitter milik pelatih Manchester United, Erik ten Hag. Pasalnya sejauh ini pelatih berusia 52 tahun tersebut belum memiliki followers.
Keadan itu menjadikan satu hal yang menimbulkan pertanyaan, bagaimana bisa akun media sosial yang belum mempunyai followers/pengikut bisa dilabelkan centang biru oleh developer media sosial Twitter.
Walaupun memang tidak bisa dipungkiri bahwa Erik ten Hag yang lahir pada 2 Februari 1970 itu memiliki karier menjadi pemain dan pelatih dengan catatan yang baik.
Bagaimana tidak, pelatih kelahiran Haaksbergen, Belanda saat ini dipercayai untuk menahkodai armada Manchester United.
Sebelumnya, Erik ten Hag itu berhasil membawa Ajax mengangkat piala sebanyak 2 kali di dua musim berbeda
Gelar yang dipersembahkan kepada Ajax Amsterdam tersebut adalah menjadi juara Liga Belanda, dan Piala Belanda.
Selain itu, bahkan dirinya juga berhasil membawa Ajax Amsterdam meraih gelar Super Cup Belanda pada musim 2019/20 lalu.
Tak hanya itu, ten Hag juga sempat menangani tim raksasa Liga Jerman, yakni Bayern Munchen, dan mempersembahkan satu gelar Liga Jerman.