Alasan Tite Menggelar Persiapan Brasil sebelum Piala Dunia 2022 di Kompleks Latihan Juventus | OneFootball

Alasan Tite Menggelar Persiapan Brasil sebelum Piala Dunia 2022 di Kompleks Latihan Juventus | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Skor.id

Skor.id

·16 November 2022

Alasan Tite Menggelar Persiapan Brasil sebelum Piala Dunia 2022 di Kompleks Latihan Juventus

Gambar artikel:Alasan Tite Menggelar Persiapan Brasil sebelum Piala Dunia 2022 di Kompleks Latihan Juventus
  1. Timnas Brasil melakukan persiapan menjelang keberangkatan ke Qatar di kompleks latihan Juventus, Continassa.
  2. Tite mengungkapkan bahwa pihak I Bianconeri yang menawarkan diri untuk menjamu Selecao.
  3. Sang pelatih juga mengomentari kegagalan Italia ke putaran final Piala Dunia Qatar.

SKOR.id - Brasil sedang mempersiapkan diri di kompleks latihan Juventus dan pelatih Tite menjelaskan alasan mengapa Seleçao memilih Continassa untuk berlatih menjelang Piala Dunia 2022 Qatar.

Brasil menjadi salah satu kandidat unggulan untuk mengangkat trofi juara di Qatar pada bulan Desember mendatang dan sedang mempersiapkan diri di Turin, tepatnya di tempat latihan Juventus Continassa.


Video OneFootball


“Kami memiliki pedoman dalam persiapan timnas Brasil, bahwa kami selalu berusaha mengejar keunggulan. Dan ini adalah pertanyaan untuk mempersiapkan Piala Dunia di tempat kelas atas,” kata Tite, pada hari Senin, dilansir dari Football-Italia.

“Dan, pusat pelatihan Juventus menawarkan (tempat) ini, di samping fasilitas logistik.”

Juventus telah berlatih di tempat baru mereka tersebut sejak 2018 ketika mereka pindah dari Vinovo yang sekarang digunakan oleh tim muda dan tim sepak bola wanita mereka.

Brasil juga akan menggunakan J-Hotel, yang juga dimiliki oleh I Bianconeri, yang berdekatan dengan kompleks Continassa yang memiliki akses langsung ke lapangan.

Para pemain Brasil akan menginap di J-Hotel hingga tanggal 20 November, sebelum terbang ke Qatar untuk menghadiri pembukaan Piala Dunia 2022.

Tiga pemain Juventus, Danilo, Bremer dan Alex Sandro, telah dipanggil oleh Tite.

Brasil melakukan debut mereka di Qatar 2022 pada Kamis, 24 November, menghadapi Serbia asuhan Dusan Vlahovic dan Sergej Milinkovic-Savic.

'Sepak Bola Itu Aneh'Pada kesempatan yang sama, Tite mengomentari kegagalan Italia lolos ke Piala Dunia Qatar.

“Tidak ada yang akan mengatakan hal itu setelah Italia memenangkan Kejuaraan Eropa. Maaf, tetapi ini lebih merupakan bukti betapa anehnya sepak bola,” ujar pelatih Selecao itu.

Mancini tidak mengundurkan diri setelah kegagalan Italia ke Piala Dunia 2022 dan sekarang mengawasi transisi ke skuad Gli Azzurri yang baru. Turnamen besar tim berikutnya kemungkinan besar adalah Euro 2024 di Jerman.

Italia akan memainkan dua pertandingan persahabatan selama jeda Piala Dunia, melawan Albania pada 16 November dan Austria pada 20 November.***

Berita Timnas Brasil Lainnya:

Klik gambar untuk mengunjungi aset digital kami.

Lihat jejak penerbit