7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh | OneFootball

7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·23 Maret 2022

7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Bolatimes.com - Keindahan sepak bola tak hanya datang dari aksi para pemain di atas lapangan, tapi juga hal dientik dengan klub seperti logo, namun apa jadinya jika logo ini justru memiliki tampilan buruk.

Biasanya logo suatu klub sepak bola melambangkan bagaimana tim sepak bola itu berdiri, sejarah terciptanya klub.


Video OneFootball


Selain itu logo sebuah klub memiliki makna dan filosofi tersendiri, tak jarang klub-klub ini memilih desain menarik.

Namun apa jadinya jika logo klub sepak bola dunia memiliki desain yang aneh dan cenderung buruk, berikut ini 7 logo klub paling aneh.

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Logo klub Bangladesh, Sheikh Russel. (Instagram)

Sebagai klub yang sukses menjuarai Liga Bangladesh dan berlaha di AFC Cup, Sheihk Russel sepertinya membutuhkan jasa pembuat desain yang kredibel.

Pasalnya keunikan dan keanehan logo ini menyertakan sebuah foto anak kecil yang terpampang jelas pada logo klub tersebut.

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Logo klub Alloa Athletic. (Instagram)

Ikon hewan pada sebuah logo klub sudah biasa terlihat dan dijadikan atau disertakan, namun bagaimana jika pemilihan jenis hewan itu yang menarik perhatian.

Alloa Athletic, klub asal Skotlandia ini memilih lebah madu untuk disertakan pada logo mereka, uniknya lebah tersebut memiliki bentuk tubuh yang berotot.

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Logo klub AS Marsa. (Instagram)

Seolah menunjukkan latar belakang dan asal klub ini yang memang berada di daerah gurun di Afrika bagian Utara.

AS Marsa klub asal Tunisia menggunakan ikon hewan unta untuk ditamnpilkan pada logo klub, tapi bentuknya aneh.

Unta dalam logo klub ini mengenakan jersey klub lengkap dengan sepatu dan kaus kaki, dan bahkan terlihat sedang menggocek bola.

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Logo klub Benevento Calcio. (Instagram)

Siapa sangka ada klub sepak bola yang menggunakan logo dengan menyertakan nenek sihir, tentu cukup menarik bagi klub yang berlaga di kasta teratas Liga Italia ini.

Fakta menarik mengenai nenek sihir yang ada pada logo klub ini, penggunaannya sudah dilakukan Benevento sejak abad ke-13.

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Logo klub Feni SC. (Instagram)

Bagaimana jika klub sepak bola menggunakan desain formasi lengkap dengan denah lapangan beserta gawang yang ditempatkan dalam satu gambar.

Tak sampai disitu, font tulisan yang digunakan dalam menulis Feni Soccer Club juga dirasa tidak enak dipandang mata.

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Logo klub Limon FC. (Instagram)

Bukan Lemon, tetapi Limon FC klub sepak bola yang berasal dari Kosta Rika, Amerika Rengah memiliki logo klub dengan bentuk dan gambar sangat unik.

Klub ini menggunakan ilustrasi dari angin puting beliung, alih-alih menakutkan justru terlihat lucu karena digambarkan dengan bentuk yang lucu.

Gambar artikel:7 Logo Klub Sepak Bola Paling Aneh, Ada dari Bangladesh

Logo klub FC Show. (Instagram)

Menggunakan warna pink, desain dari logo FC Show ini seolah menggambarkan bagaimana nama yang digunakan klub tersebut.

Namun keunikan logo ini ada pada perpaduan warna dan gambar seorang pelayan dengan kaki berada di atas bola dan bergaya layaknya pria macho.

Lihat jejak penerbit