5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20, No 1 Ditempa di Ajax | OneFootball

5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20, No 1 Ditempa di Ajax | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·16 November 2022

5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20, No 1 Ditempa di Ajax

Gambar artikel:5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20, No 1 Ditempa di Ajax

JAKARTA- Pemain keturunan yang berpotensi perkuat Timnas Indonesia U-20 menarik untuk diulas kali ini. PSSI tengah gencar-gencarnya melakukan proses naturalisasi kepada beberepa pemain keturunan yang bermain di Eropa.

Langkah itu bertujuan untuk memperkuat skuad Timnas Indonesia U-20 yang akan berlaga di Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023. Terakhir ada nama Ivar Jenner dan Justin Hubner yang santer akan segera merapat ke skuad Garuda Nusantara.


Video OneFootball


Selain kedua nama tersebut, siapa lagi yang masuk dalam daftar pemain keturunan yang berpotensi perkuat Timnas Indonesia U-20? Berikut Sportstars.id akan berikan ulasan lengkapnya;

Daftar 5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20

  1. Delano van der Heijden 
Gambar artikel:5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20, No 1 Ditempa di Ajax

Pemain keturunan yang berpotensi perkuat Timnas Indonesia U-20 diawali dari nama Delano van der Heijden. Pemain berusia 18 tahun ini diprediksi akan memperkuat Timnas Indonesia U-20 di ajang Piala AFF U-20 maupun Piala Dunia U-20 2023.

Tercatat jika produk akademi Feyenord Rotterdam ini pernah bermain di skuad U-16 dan U-18 Timnas Belanda. Selain itu Delano van der Heijden sudah bermain sebanyak 28 laga dan mencetak 12 gol serta 10 assist.

  1. Jim Croque
Gambar artikel:5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20, No 1 Ditempa di Ajax

Di daftar selanjutnya ada nama Jim Croque. Meskipun masih berusia 18 tahun, dia dipercaya masuk dalam skuad Vitesse Arnhem U-21. Hal itu menunjukkan bahwa olah bola yang dimiliki Jim Croque tidak boleh dianggap sebelah mata.

Sebelumnya ia pernah bermain sebanyak 23 laga dan mencetak 15 gol serta 3 assist untuk tim Vitesse Arnhem U-18. Kemudian, Jim Croque mampu mencatatkan 536 menit bermain untuk tim Vitesse Arnhem kelompok umur U-21.

  1. Sinjo Leninduan 
Gambar artikel:5 Pemain Keturunan yang Berpotensi Perkuat Timnas Indonesia U-20, No 1 Ditempa di Ajax

Sinjo Leninduan bisa menjadi opsi pemain keturunan di skuad Timnas Indonesia U-20. Diketahui jika pemain berumur 18 tahun ini terbiasa bermain di posisi sayap kiri.

Menurut Transfermarkt, Sinjo Leninduan merupakan produk asli akademi NEC Nijmegen. Dia menimba ilmu sepak bola di akademi itu selama tiga tahun lamanya. Namun saat ini Sinjo Leninduan tidak diketahui bermain di klub apa.

Lihat jejak penerbit