5 Pemain Asing Terbaik BRI Liga 1 2023/2024 Versi Bola.com: Siapa Selain David da Silva dan Ciro Alves? | OneFootball

5 Pemain Asing Terbaik BRI Liga 1 2023/2024 Versi Bola.com: Siapa Selain David da Silva dan Ciro Alves? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·5 Juni 2024

5 Pemain Asing Terbaik BRI Liga 1 2023/2024 Versi Bola.com: Siapa Selain David da Silva dan Ciro Alves?

Gambar artikel:5 Pemain Asing Terbaik BRI Liga 1 2023/2024 Versi Bola.com: Siapa Selain David da Silva dan Ciro Alves?

Bola.com, Jakarta - BRI Liga 1 2023/2024 seakan tidak ada habis-habisnya untuk dibahas. Maklum, musim ini merupakan salah satu musim yang paling menarik sejak Liga Indonesia dihelat pada 1994.

Menarik, karena berbeda dari musim-musim sebelumnya, penentuan juara kali ini tak berdasarkan klasemen akhir tapi via play-off yang diberi nama babak Championship Series.


Video OneFootball


Championship Series berisi tim empat teratas di klasemen regular series BRI Liga 1 2023/2024, yakni Borneo FC, Persib Bandung, Bali United, dan Madura United.

Persib mengukuhkan diri sebagai yang terkuat pada musim ini, setelah di final, baik kandang maupun tandang, sukses mengalahkan Madura United dengan agregat 6-1.

Pencapaian ini tidak hanya membuat Maung Bandung menorehkan sejarah dalam format baru, tapi sekaligus menyudahi penantian panjang mereka tak pernah juara lagi sejak 2014.

Kedigdayaan Maung Bandung tentunya tak lepas dari langkah berani manajemen merekrut sejumlah pemain ke dalam skuad Bojan Hodak.

Satu di antaranya yang paling mencolong perhatian terkait perekrutan Kevin Mendoza. Kiper asing ini diboyong dari klub Malaysia, Kuala Lumpur City, pada akhir November 2023 atau di paruh musim 2023/2024.

Tak sedikit yang kaget, mengingat Persib tak kekurangan stok di bawah mistar. Mereka masih punya Teja Paku Alam dan Fitrul Dwi.

Belakangan diketahui, kehadiran kiper Timnas Filipina berusia 29 tahun tersebut ternyata atas permintaan Bojan Hodak selaku suksesor Luis Milla yang memilih mundur di tengah jalan pada musim yang sama.

Bojan Hodak tak asal rekrut. Juru taktik ber-KTP Kroasia ini paham betul kualitas Mendoza karena si ganteng itu pernah menjadi andalannya saat masih menukangi Kualu Lumpur City, sebelum menerima pinangan Persib.

Waktu kemudian membuktikan, Mendoza punya andil besar di balik keperkasaan Persib, khususnya di semifinal dan final Championship Series. Dengan torehan gemilang tadi, besar kemungkinan manajemen akan menyodorkan perpanjangan kontrak kepada Mendoza.

Mendoza merupakan satu dari sekian banyak pemain asing yang tampil mengilap sepajang musim ini. Baik di Persib maupun klub lain, beberapa pemain impor juga layak diacungi jempol atas penampilan terbaik mereka di BRI Liga 1.

Lihat jejak penerbit