5 Klub Top Eropa yang Terancam Gagal Tampil di Liga Champions Musim Depan | OneFootball

5 Klub Top Eropa yang Terancam Gagal Tampil di Liga Champions Musim Depan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·20 Mei 2023

5 Klub Top Eropa yang Terancam Gagal Tampil di Liga Champions Musim Depan

Gambar artikel:5 Klub Top Eropa yang Terancam Gagal Tampil di Liga Champions Musim Depan

Bolatimes.com - Berikut deretan klub top Eropa yang terancam gagal tampil atau berpartisipasi di Liga Champions musim depan, di mana salah satunya adalah finalis musim lalu dan semifinalis musim ini.

Tampil di Liga Champions merupakan target bagi beberapa tim, demi bisa mendapat pemasukan besar dari hak siar dan juga bersaing memperebutkan gelar prestisius di ajang tersebut.


Video OneFootball


Demi bisa tampil di kompetisi paling elite se Eropa itu, setiap tim harus bersaing di kancah domestik. Sebagian besar, tiket ke Liga Champions bisa didapatkan dengan finis di posisi teratas.

Di Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Italia, dan Liga Jerman, ada empat tim yang akan mendapat kesempatan tampil di Liga Champions, yakni empat tim yang duduk di posisi empat besar klasemen.

Sedangkan liga-liga lainnya di Eropa akan mendapat jatah yang berbeda-beda, tergantung koefisien dari liga tersebut di mata UEFA selaku penyelenggara.

Jika pun tak bisa finis di posisi atas klasemen masing-masing negara, setiap tim masih bisa tampil di Liga Champions dengan catatan menjuarai ajang tersebut di musim sebelumnya atau menjuarai Liga Europa.

Untuk Liga Champions musim depan atau Liga Champions 2023/24, ada beberapa tim top Eropa yang berpotensi absen di ajang tersebut.

Hal ini menyusul raihan buruk di kancah domestik dari klub-klub tersebut. Lantas, tim top Eropa mana saja yang berpotensi absen di Liga Champions musim depan?

Finalis Liga Champions 2021/2022, Liverpool, berpotensi absen di Liga Champions 2023/2024 setelah tampil buruk di kancah domestik.

Hingga Liga Inggris 2022/2023 ini memasuki pekan ke-37, tim berjuluk The Reds ini duduk di peringkat kelima klasemen di belakang Newcastle United di posisi ke-3 dan Manchester United di posisi ke-4.

Liverpool masih berpeluang masuk ke posisi empat besar dan lolos Liga Champions musim depan. Tapi peluang ini terbilang kecil seiring hanya ada dua laga tersisa yang bakal di lakoni.

Sebagai semifinalis Liga Champions musim ini dan salah satu pemenang gelar terbanyak ajang ini, AC Milan justru berpotensi tak akan berpartisipasi di turnamen elite Eropa itu musim depan.

Sama seperti Liverpool, posisi AC Milan di tangga klasemen Liga Italia 2022/2023 ini tak cukup baik dengan menduduki posisi kelima atau di luar zona Liga Champions.

AC Milan masih punya kesempatan untuk finis di empat besar. Akan tetapi, peluang ini juga terbilang kecil karena perbedaan poin yang cukup jauh dari empat tim di atasnya.

Liga Belanda hanya mendapat jatah dua tiket ke Liga Champions, yakni peringkat pertama yang otomatis lolos dan peringkat kedua yang harus melakoni babak kualifikasi terlebih dahulu.

Kondisi ini membuat Ajax Amsterdam berpotensi absen dari Liga Champions musim depan, menyusul posisinya saat ini yang ada di peringkat ketiga.

Meski Liga Belanda menyisakan dua pertandingan lagi, Ajax dirasa sulit untuk bisa finis di peringkat kedua, karena tertinggal lima poin dari rivalnya, PSV Eindhoven.

Liga Portugal sendiri memiliki jatah Liga Champions sebanyak tiga tiket. Dua tiket akan diberikan kepada peringkat pertama dan kedua dengan lolos otomatis, sedangkan peringkat ketiga harus melalui babak kualifikasi.

Fakta ini membuat Sporting CP pun berpotensi absen di Liga Champions musim depan. Eks klub Cristiano Ronaldo ini saat ini terdampar di posisi ke-4 klasemen.

Dengan perbedaan empat poin dari peringkat ketiga, yakni Braga, Sporting CP pun hampir dipastikan tak akan berpartisipasi di Liga Champions musim depan.

5. Manchester United

Dari Liga Inggris sejatinya hanya Liverpool yang berpeluang besar absen dari Liga Champions musim depan. Meski begitu, The Reds bisa saja lolos dengan menggusur Manchester United.

Untuk saat ini, Manchester United duduk di peringkat ke-4 klasemen dengan 66 poin dari 35 pertandingan, unggul satu poin dari Liverpool yang punya 65 poin dari 36 pertandingan.

Jika Manchester United terpeleset di tiga laga terakhirnya dan Liverpool mampu menang di dua laga terakhirnya, maka tim berjuluk The Red Devils ini bisa saja gagal tampil di Liga Champions musim depan.

Lihat jejak penerbit