5 Fakta Menarik Jelang Duel Juventus vs Inter Milan di Semifinal Coppa Italia | OneFootball

5 Fakta Menarik Jelang Duel Juventus vs Inter Milan di Semifinal Coppa Italia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Suara.com

Suara.com

·4 April 2023

5 Fakta Menarik Jelang Duel Juventus vs Inter Milan di Semifinal Coppa Italia

Gambar artikel:5 Fakta Menarik Jelang Duel Juventus vs Inter Milan di Semifinal Coppa Italia

Suara.com - Juventus akan menjamu Inter Milan pada leg pertama semifinal Coppa Italia 2022/2023. Berikut fakta - fakta menarik jelang duel seru Juventus vs Inter Milan di Allianz Stadium, Rabu (5/4/2023) dini hari WIB.

Juventus sebagai tuan rumah tentu siap memanfaatkan laga leg pertama ini sebaik-baiknya. Kemenangan adalah target yang mutlak bagi skuat besutan Massimiliano Allegri ini.


Video OneFootball


Juventus juga sedang dalam kepercayaan diri yang baik setelah menang di laga Serie A akhir pekan kemarin. Gol tunggal Moise Kean memberi Juventus kemenangan 1-0 atas Hellas Verona.

Sementara laga ini tidak akan mudah bagi Inter Milan. Apalagi skuat besutan Simone Inzaghi baru menelan kekalahan 0-1 saat menjamu Fiorentina di laga Serie A akhir pekan kemarin.

Berikut fakta - fakta menarik jelang duel Juventus vs Inter Milan di leg pertama semifinal Coppa Italia:

1. Baik Inter Milan atau Juventus telah mencapai final Coppa Italia dalam 10 dari 13 final terakhir.

3. Ini adalah ketiga kalinya dalam tiga musim, kedua tim saling berhadapan di Coppa Italia. Juventus menang di semifinal 2020/21 sementara Inter Milan memenangkan final musim lalu.

4. Kedua tim telah berhadapan sebanyak 34 kali di Coppa Italia, dengan Juventus menang 16 kali. Inter Milan sudah 11 kali keluar sebagai juara, sementara tujuh pertandingan berakhir imbang.

5. Juventus selalu menang tanpa kebobolan dalam 2 laga terakhirnya melawan Inter di semua kompetisi. Juventus cuma kalah 1 kali dalam 12 laga kandang terakhirnya melawan Inter di semua kompetisi (M8 S3 K1).

Lihat jejak penerbit