Bola.com
·27 Mei 2025
3 Persiapan Persijap Jepara Menuju Liga 1 2025/2026: Laskar Kalinyamat Mulai Susun Fondasi

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·27 Mei 2025
Bola.com, Jakarta - Persijap Jepara diam-diam telah mulai menggelar persiapannya untuk menghadapi Liga 1 2025/2026. Sebagai tim promosi, mereka harus siap secara maksimal agar tak numpang lewat di kasta tertinggi.
Ya, Persijap Jepara memang sudah cukup lama tak merasakan atmosfer kasta tertinggi. Mereka terakhir kali tampil di panggung elite tersebut pada Liga Super Indonesia 2014, dan langsung terdegradasi ke Divisi Utama.
Kini, setelah lebih dari 10 tahun berjuang untuk bisa kembali manggung di kasta tertinggi, Laskar Kalinyamat harus mematangkan berbagai aspek untuk bisa bersaing sebagai tim promosi di Liga 1 musim 2025/2026.
Dari segi persaingan, level kompetisinya tentu sudah jauh berbeda dengan kasta kedua. Modal yang dibutuhkan, terutama dalam aspek finansial, juga bakal melonjak drastis dibandingkan anggaran mereka musim lalu.
Sejauh ini, Laskar Kalinyamat memang sudah memperlihatkan pergerakan untuk bersiap menghadapi musim depan. Meski kerangka tim belum terbentuk, fondasinya sudah mulai dibangun. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya.