2 Pemain Timnas Indonesia U-17 Jadi Inspirasi, Turnamen Usia Muda Digelar untuk Semarakkan Piala Dunia U-17 2023 | OneFootball

2 Pemain Timnas Indonesia U-17 Jadi Inspirasi, Turnamen Usia Muda Digelar untuk Semarakkan Piala Dunia U-17 2023 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·4 November 2023

2 Pemain Timnas Indonesia U-17 Jadi Inspirasi, Turnamen Usia Muda Digelar untuk Semarakkan Piala Dunia U-17 2023

Gambar artikel:2 Pemain Timnas Indonesia U-17 Jadi Inspirasi, Turnamen Usia Muda Digelar untuk Semarakkan Piala Dunia U-17 2023

Bola.net - Turnamen usia muda sedang diselenggarakan untuk menyemarakkan Piala Dunia U-17 2023. Dua pemain Timnas Indonesia U-17 menjadi inspirasi.

Kedua penggawa Timnas Indonesia U-17 itu adalah Ji Da Bin dan Rifky Tofani. Mereka bakal berlaga dengan Skuad Garuda Asia di Piala Dunia U-17 2023.


Video OneFootball


Turnamen usia muda itu bernama Sompo Student Tournament 3 yang diikuti 32 SD se-Jabodetabek dan Bandung yang dihelat di ASIOP Training Ground, Kabupaten Bogor pada 4-5 November 2023.

Mengenai teknis turnamen, sebanyak 32 tim dibagi menjadi delapan grup. Masing-masing grup diisi empat tim dengan sistem pertandingan round robin.

Tim yang menempati peringkat satu dan dua di masing-masing grup akan lolos ke babak 16 besar kategori Cup. Kemudian, tim di peringkat tiga dan empat di fase grup bakal lolos ke babak 16 besar kategori Plate. Dari babak 16 besar hingga final akan diberlakukan sistem gugur.

"Nantinya akan didapat juara 1, peringkat kedua, ketiga, dan keempat kategori Cup dan Plate akan mendapatkan trofi," ujar Ketua Pelaksana Sompo Student Tournament 3, Wahyu Budiarto.

"Selain itu kami juga menyiapkan penghargaan, merchandise untuk pemain terbaik, top skor, dan penjaga gawang Terbaik," katanya menambahkan.

1 dari 1 halaman

Lahirkan Pemain Timnas

Presiden ASIOP, Ade Prima Syarif dan Direktur Teknik Sompo Insurance, Erixon Hutapea mengapresiasi perhelatan turnamen ini. Keduanya berharap ajang ini dapat melahirkan pemain masa depan.

"Kami akan memberikan yang terbaik untuk mendukung kelancaran turnamen ini, sekaligus aktif mencari bibit unggul seperti Ji Da Bin, sehingga ASIOP dapat terus melahirkan pemain nasional membanggakan lainnya," tutur Ade Prima Syarif.

Lihat jejak penerbit