10 Transfer Pemain Termahal di Dunia Tahun 2022: Ada Bintang MU yang Teratas! | OneFootball

10 Transfer Pemain Termahal di Dunia Tahun 2022: Ada Bintang MU yang Teratas! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·2 Januari 2023

10 Transfer Pemain Termahal di Dunia Tahun 2022: Ada Bintang MU yang Teratas!

Gambar artikel:10 Transfer Pemain Termahal di Dunia Tahun 2022: Ada Bintang MU yang Teratas!

JAKARTA - Transfer pemain termahal di dunia tahun 2022 tentu menjadi trending topik dan mengangkat reputasi pemain serta klub. Bursa transfer tahun 2022 telah berakhir pada 1 September 2022, beberapa pemain baru dengan banderol mahal terbukti mampu bersinar.

Pada bursa transfer tersebut, Manchester United sebagai salah satu klub terkaya di dunia mendatangkan enam pemain baru. Sesuai restu juru taktik mereka membeli Antony (Ajax Amsterdam), Casemiro (Real Madrid), Lisandro Martinez (Ajax), Tyrell Malacia (Feyenoord), Christian Eriksen (bebas transfer), dan Martin Dubravka (bebas transfer).


Video OneFootball


Awal tahun 2023 publik masih terkejut dengan pilihan Cristiano Ronaldo ke Al-Nassr yang dikabarkan mencapai Rp3,2 triliun. Meskipun hingga kini belum dibuka secara resmi, digadang-gadang itu akan jadi transfer pemain termahal tahun 2023.

Gambar artikel:10 Transfer Pemain Termahal di Dunia Tahun 2022: Ada Bintang MU yang Teratas!

Transfer pemain termahal di dunia tahun 2022 yaitu Antony dengan biaya 95 juta euro atau sekitar Rp1,41 triliun. Meskipun harganya sangat fantastis, hingga kini ia belum begitu nyaman dengan timnya terlebih aksi memutarnya yang jadi perdebatan publik.

Berikutnya ada Wesley Fofana yang berada di bawah Antony. Bahkan ia jadi bek termahal sepanjang sejarah rekrutan klub Chelsea. Di usianya yang baru saja menginjak 21 tahun, Fofana diboyong dengan nominal 80,4 juta euro atau sekitar Rp1,19 triliun.

Berikutnya ada Aurelien Tchouameni yang bakal jadi bintang muda Real Madrid dengan biaya transfer capai 80 juta euro atau sekitar Rp1,17 triliun. Meskipun berposisi sebagai gelandang bertahan, dalam 13 laga ia mampu menyumbangkan 2 assist.

Pada urutan keempat ada pemain yang kini sedang dipertanyakan kualitasnya yaitu Darwin Nunez. Dirinya mengecewakan para penikmat Liga Inggris usai gagal mengeksekusi banyak peluang emas kala menghadapi Manchester City dan Aston Villa.

Nunez benar-benar membuang peluang dengan finishing yang begitu buruk. Catatan tersebut menjadi alasan bagi banyak pihak meminta klub membeli Cody Gakpo. Padahal biaya transfer Nunez mencapai 75 juta euro atau sekitar Rp1,1 triliun.

Tak lupa striker buas milik Manchester City yang kini sedang sangat bersinar, Erlinng Haaland. Dirinya berada di urutan kesembilan dalam daftar dengan biaya transfer 60 juta euro atau sekitar Rp890 miliar. Namun Haaland sukses jadi aktor utama Premier League saat ini.

Gambar artikel:10 Transfer Pemain Termahal di Dunia Tahun 2022: Ada Bintang MU yang Teratas!

Ukiran gilanya sudah menjadi rekor baru yaitu mencetak 20 gol hanya dalam 14 laga di Liga Inggris. Diperkirakan Erling Haaland akan menjadi pesepak bola terbaik dunia sepanjang masa berikutnya. Dia akan menggantikan era Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang kian menua.

Berikut 10 transfer pemain termahal di dunia tahun 2022 yang telah Sportstars.id rangkum dari berbagai sumber;

Transfer Pemain Termahal di Dunia Tahun 2022

  • Antony (Manchester United), 95 juta euro/ Rp1,41 triliun.
  • Wesley Fofana (Chelsea), 80,4 juta euro/Rp1,19 triliun.
  • Aurelien Tchouameni (Real Madrid), 80 juta euro/Rp1,17 triliun.
  • Darwin Nunez (Liverpool), 75 juta euro/Rp1,1 triliun.
  • Casemiro (Manchester United), 70,65 juta euro/Rp1,05 triliun.
  • Alexander Isak (Newcastle United), 70 juta euro/Rp1,04 triliun.
  • Matthijs de Ligt (Bayern Munchen), 67 juta euro/ Rp994 miliar.
  • Marc Cucurella (Chelsea), 65,3 juta euro/ Rp970 miliar.
  • Erling Haaland (Manchester City), 60 juta euro/ Rp890 miliar.

Demikian informasi mengenai transfer pemain termahal di dunia tahun 2022 semoga dapat menambah wawasan bagi pembaca setia Sportstars.id .

Lihat jejak penerbit