Pengamat Minta Timnas Indonesia U-23 Harus STY jika Ingin Kalahkan Irak dan Lolos ke Olimpiade 2024 Paris | OneFootball

Pengamat Minta Timnas Indonesia U-23 Harus STY jika Ingin Kalahkan Irak dan Lolos ke Olimpiade 2024 Paris | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·2 mai 2024

Pengamat Minta Timnas Indonesia U-23 Harus STY jika Ingin Kalahkan Irak dan Lolos ke Olimpiade 2024 Paris

Image de l'article :Pengamat Minta Timnas Indonesia U-23 Harus STY jika Ingin Kalahkan Irak dan Lolos ke Olimpiade 2024 Paris

Bola.com, Jakarta - Pengamat sepak bola, Akmal Marhali, meminta Timnas Indonesia U-23 untuk menganut paham STY alias "Selalu Tetap Yakin" untuk laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Timnas Irak U-23 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Kamis (2/5/2024) malam WIB demi memperebutkan tiket ke Olimpiade 2024 Paris.


Vidéos OneFootball


Advertisement

"Yang penting, para pemain Timnas Indonesia U-23 semuanya harus STY," ujar Akmal ketika dihubungi Bola.com. STY bukan akronim dari nama pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong.

"STY itu selalu tetap yakin untuk bisa memenangkan pertandingan. Jadi, semua pemain harus STY pokoknya, semua tetap yakin," jelas pria yang juga koordinator Save Our Soccer (SOS) tersebut.

À propos de Publisher