Pengakuan Shin Tae-yong Jelang Lawan Myanmar di Piala AFF 2024: Belum Bisa Tentukan Starting XI | OneFootball

Pengakuan Shin Tae-yong Jelang Lawan Myanmar di Piala AFF 2024: Belum Bisa Tentukan Starting XI | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·8 décembre 2024

Pengakuan Shin Tae-yong Jelang Lawan Myanmar di Piala AFF 2024: Belum Bisa Tentukan Starting XI

Image de l'article :Pengakuan Shin Tae-yong Jelang Lawan Myanmar di Piala AFF 2024: Belum Bisa Tentukan Starting XI

Bola.net - Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Myanmar pada matchday pertama Grup B Piala AFF 2024, Senin (9/12) nanti. Dua hari jelang laga tersebut, pelatih Shin Tae-yong mengaku belum bisa menentukan starting XI.

Laga di Stadion Thuwunna itu punya arti penting bagi Timnas Indonesia. Sebab, dengan mayoritas pemain muda, Skuad Garuda akan mendapat ujian pertama melawan tim nasional pada level senior.


Vidéos OneFootball


Kemenangan atas Myanmar akan meningkatkan kondisi mental pemain Indonesia. Hal yang sebaliknya akan terjadi jika Indonesia gagal meraih kemenangan pada laga pertamanya di Piala AFF 2024.

Dengan banyaknya wajah-wajah baru di skuad Timnas Indonesia, tidak sedikit fans yang penasaran dengan racikan Shin Tae-yong. Formasi dan daftar pemain yang masuk starting XI membuat banyak pihak merasa penasaran.

À propos de Publisher