Bola.com
·12 janvier 2025
In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·12 janvier 2025
Bola.com, Jakarta - Pelatih baru Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, menyebut bahwa ia akan menerapkan gaya bermain menyerang alias attacking football.
Patrick Kluivert diperkenalkan ke publik untuk kali pertama pada sesi konferensi pers di Jakarta, Minggu (12/1/2025) siang WIB. Ia sudah tiba di Indonesia malam sebelumnya.
Advertisement
Patrick Kluivert dihadapkan pada situasi yang menarik. Saat ini Timnas Indonesia berada di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baginya, situasi tersebut akan jadi tekanan sekaligus tantangan karena rivalitas di Grup C yang sangat ketat.
"Semua tekanan yang saya hadapi, buat saya menarik melihat tim-tim memiliki enam poin."