Mengenal Francesco Camarda: Wonderkid Italia Calon Mesin Gol AC Milan Youth | OneFootball

Mengenal Francesco Camarda: Wonderkid Italia Calon Mesin Gol AC Milan Youth | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·12 mai 2023

Mengenal Francesco Camarda: Wonderkid Italia Calon Mesin Gol AC Milan Youth

Image de l'article :Mengenal Francesco Camarda: Wonderkid Italia Calon Mesin Gol AC Milan Youth

JAKARTA - Mengenal Francesco Camarda, pemain muda asal Italia yang disebut - sebut sebagai wonderkid dan calon mesin gol untuk klub AC Milan Primavera. Bahkan sosoknya digadang - gadang akan menjadi bintang sepak bola Italia di masa depan.

Namanya mulai mencuat di tahun 2021 lalu, kala dirinya berhasil mengemas gol dengan jumlah fantastis. Francesco Camarda mengoleksi 483 gol dari 87 pertandingan yang dijalaninya selama 3 musim.


Vidéos OneFootball


Tak heran banyak pihak yang penasaran dengan sosoknya. Lantas bagaimana sosok Francesco Camarda? berikut Sportstars.id akan mengulas informasi untuk mengela Francesi Camarda;

Image de l'article :Mengenal Francesco Camarda: Wonderkid Italia Calon Mesin Gol AC Milan Youth

Mengenal Francesco Camarda

Francesco Camarda adalah pesepak bola muda asal Italia yang lahir pada tanggal 10 Maret 2008 di San Cataldo, Italia. Saat ini usianya baru menginjak 15 tahun, namun Camarda sudah menjelma sebagai mesin gol untuk AC Milan Youth.

Dilansir dari laman Transfermarkt, Francesco Camarda saat ini menjadi bagian dari skuad AC Milan U-16. Sebelum bergabung di AC Milan U-17, Camarda sudah bermain di AC Milan U-14 musim 2021/2022.

Sebagai pemain muda, Francesco Camarda memiliki insting dan skill yang diatas rata - rata sebagai pesepak bola. Bahkan dirinya juga dikenal dengan IQ sepak bola yang tinggi dan terbilang handal dalam memanfaatkan situasi bola di ruang yang sempit.

Tak hanya handal dalam menghadapi bola - bola datar, Camarda yang diberkahi tinggi badan mencapai 184cm juga dikenal dengan kemampuannya menghalau bola - bola lambung.

Bersama AC Milan U-16, Francesco Camarda selalu tampil dominan dalam  setiap pertandingan. Instingnya dalam mencetak gol sangat kuat, bahkan dirinya sukses mencetak quattrick dalam laga melawan Cittadella U-16 (4/3/2023).

Empat gol ciptaannya ini mampu membuat AC Milan U-16 memenangkan pertandingan dengan skor akhir 4-0 tanpa balas. Sungguh masa depan yang gemilang untuk persepak bolaan Italia.

Berkat kemampuannya, Camarda kini berkesempatan untuk bermain bersama Timnas Italia U-16 dalam pertandingan UEFA Development Tournament. Camarda mengemas 2 gol dari kemenangan 5-2 atas Swedia.

Sebagai pemain muda yang paling dominan, Francesco Camarda banyak dinantikan kiprahnya di berbagai level usia. Kini bermain di level U-16, di masa depan dirinya akan tampil lebih bersinar lagi di level senior.

Sebuah aset berharga bagi AC Milan memiliki pemain muda dengan insting mencetak gol yang baik.

À propos de Publisher