Diiringi Mobil Lapis Baja, Kylian Mbappe Kunjungi Kampung Halaman Ayahnya di Kamerun | OneFootball

Diiringi Mobil Lapis Baja, Kylian Mbappe Kunjungi Kampung Halaman Ayahnya di Kamerun | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·10 juillet 2023

Diiringi Mobil Lapis Baja, Kylian Mbappe Kunjungi Kampung Halaman Ayahnya di Kamerun

Image de l'article :Diiringi Mobil Lapis Baja, Kylian Mbappe Kunjungi Kampung Halaman Ayahnya di Kamerun

DJEBALE - Bintang Timnas Prancis, Kylian Mbappe, mengunjungi kampung halaman ayahnya, Wilfried Mbappe, di Djebale, Kamerun, belum lama ini. Kedatangannya diiring dengan konvoi yang meriah dan super ketat.

Mbappe bahkan diiring salah satu mobil lapis baja dan sejumlah aparat kepolisian. Striker berusia 24 tahun itu juga tampak mengenakan pakaian adat setempat.


Vidéos OneFootball


Menurut laporan AS, Mbappe datang ke Kamerun untuk mengunjungi sekolah yayasan amal yang didirikan oleh 'Inspired By KM'. Sekolah ini menyediakan pendidikan untuk para tuna rungu.

Sejak datang ke Kamerun, Mbappe disambut dengan meriah oleh masyarakat setempat. Hampir seratur penari tradisional ikut berpartisipasi memeriahkan kehadiran Mbappe.

Image de l'article :Diiringi Mobil Lapis Baja, Kylian Mbappe Kunjungi Kampung Halaman Ayahnya di Kamerun

Bintang Timnas Prancis, Kylian Mbappe dikawal ketat saat tiba di kampung halaman ayahnya, Wilfried Mbappe, di Djebale, Kamerun (Foto: Twitter)

Masih melansir dari sumber yang sama, Mbappe memiliki darah keturunan Afrika dari sang ayah. Namun dia kini bermain untuk Timnas Prancis dan berhasil membawa juara di Piala Dunia 2018 lalu.

Terlepas dari itu, nasib Mbappe di Paris Saint-Germain (PSG) terus menjadi tanda tanya. Rumor transfernya masih bertebaran di musim panas kali ini.

Mbappe diketahui ingin segera berpisah dengan PSG. Dia digadang-gadang bakal bergabung dengan Real Madrid.

Namun sejauh ini kabar tersebut masih belum jelas seiring dengan keputusan Mbappe yang belum ditentukan. Meski demikian, PSG dikabarkan siap meminang Victor Osimhen sebagai ganti Mbappe di musim panas ini.

À propos de Publisher