Diego Simeone Tak Ikhlas Rodrigo De Paul Gabung dengan Messi di Inter Miami | OneFootball

Diego Simeone Tak Ikhlas Rodrigo De Paul Gabung dengan Messi di Inter Miami | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·9 juillet 2025

Diego Simeone Tak Ikhlas Rodrigo De Paul Gabung dengan Messi di Inter Miami

Image de l'article :Diego Simeone Tak Ikhlas Rodrigo De Paul Gabung dengan Messi di Inter Miami

Bolatimes.com - Setelah melepas Rodrigo Riquelme ke Real Betis, kini satu nama besar lainnya yang bernama Rodrigo De Paul juga dikabarkan bakal angkat kaki dari Atletico Madrid.

Gelandang asal Argentina itu tengah dalam proses negosiasi untuk bergabung dengan Inter Miami, klub MLS yang saat ini diperkuat sahabat dekatnya sekaligus kapten Timnas Argentina, Lionel Messi.


Vidéos OneFootball


Kontrak De Paul bersama Atleti hanya tersisa satu tahun, dan manajemen klub memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak, melainkan mendapatkan keuntungan dari penjualannya sekarang.

Menurut laporan jurnalis transfer ternama Fabrizio Romano, pembicaraan antara Atletico Madrid dan Inter Miami sedang berlangsung, dan nilai transfer diperkirakan mencapai €15 juta. De Paul pun dikabarkan telah menyetujui kepindahan ke Amerika Serikat.

Namun, transfer ini belum sepenuhnya mulus. Pelatih Atletico, Diego Simeone, dikabarkan menjadi satu-satunya sosok yang menghalangi transfer ini berjalan cepat.

Ia tidak ingin kehilangan salah satu pemain kunci lini tengahnya, terlebih dengan pengalaman dan koneksi De Paul di dalam skuad.

Kendati demikian, posisi Simeone tampaknya makin terdesak, mengingat manajemen klub lebih memilih mengambil keuntungan dari penjualan daripada kehilangan sang pemain secara gratis musim depan.

À propos de Publisher