Bola.com
·8 novembre 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·8 novembre 2024
Bola.com, Singapura - Pemain andalan Persib Bandung, David da Silva, kembali menunjukkan statusnya sebagai striker berbahaya setelah absen cukup lama akibat cedera.
Pemain asal Brasil itu membuka keran gol Persib saat dalam posisi tertinggal 0-2 dalam laga keempat Grup F AFC Champions League 2 di Jalan Besar Stadium, Singapura, Kamis malam (7/11/2024).
Persib akhirnya berbalik unggul setelah Mateo Kocijan dan Tyronne del Pino Ramos mencetak gol, dan mengunci skor akhir 3-2 untuk membawa pulang kemenangan.
David da Silva menjebol gawang Lion City Sailors setelah bola tendangan keras Nick Kuipers membentur mistar gawang, bola itu langsung disundul Da Silva hingga mengetarkan gawang tim berjulukan Protectors tersebut.
"Mengenai David, hal normal ketika striker yang lama mengalami cedera dan saat kembali dia masih belum menemukan sentuhannya. Dia masih berpikir cedera itu akan menimpanya lagi," ujar Bojan Hodak, pelatih Persib, di Singapura, Jumat (8/11/2024).
"Namun, saya rasa hadirnya sosok fisioterapis baru di Persib, Geraldo Santos Tesla, yang saya bawa dari Brasil, membuatnya bisa lebih percaya diri lagi sebagai striker," lanjut Bojan Hodak.