Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia U-20 Indonesia, Dua Tim Debutan Siap Beri Kejutan | OneFootball

Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia U-20 Indonesia, Dua Tim Debutan Siap Beri Kejutan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·13 mars 2023

Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia U-20 Indonesia, Dua Tim Debutan Siap Beri Kejutan

Image de l'article :Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia U-20 Indonesia, Dua Tim Debutan Siap Beri Kejutan

Gol.bolatimes.com - Dua wakil Asia, Jepang dan Korsel jadi tim terakhir yang dipastikan lolos ke Piala Dunia U-20 Indonesia. Jepang dan Korsel lolos ke Piala Dunia U-20 2023 setelah melaju ke babak semifinal Piala Asia U-20 2023.

Jepang melaju ke semifinal setelah mengalahkan Yordania pada babak perempat final. Naoki Kumata dkk menang 2-0 atas Yordania.


Vidéos OneFootball


Sementara Korsel melaju ke babak semifinal setelah kalahkan Cina 3-1 lewat babak tambahan waktu. Dengan lolosnya Jepang dan Korsel, wakil Asia di Piala Dunia U-20 2023 berjumlah lima negara.

Selain Indonesia sebagai tuan rumah, empat negara lainnya adalah Irak, Uzbeskistan, Korsel dan Jepang.

Sementara untuk wakil Afrika dan Amerika Selatan terdiri dari empat negara. Zona Ocenia diwakili oleh Fiji dan Selandia Baru.

Sedangkan untuk wakil Eropa terdiri dari lima negara yakni Inggris, Prancis, Italia, Israel dan Slovakia.

Pada Piala Dunia U-20 tahun ini, juara bertahan 2019, Ukraina dipastikan absen. Di tahun ini, ada dua tim debutan yang baru bermain di Piala Dunia U-20 yakni Israel dan Republik Dominika.

Daftar lengkap 24 negara peserta Piala Dunia U-20 Indonesia:

- Indonesia - Irak- Jepang- Korea Selatan- Uzbekistan

CAF:

- Gambia- Nigeria- Senegal - Tunisia

CONCACAF:

- Guatemala- Honduras- Amerika Serikat

CONMEBOL:

- Brasil- Kolombia- Ekuador- Uruguay

OFC:

- Fiji- Selandia Baru

UEFA:

- Inggris- Prancis- Israel- Italia- Slovakia

À propos de Publisher