Daftar Juara Liga Europa Sepanjang Sejarah, Sevilla Jadi Rajanya | OneFootball

Daftar Juara Liga Europa Sepanjang Sejarah, Sevilla Jadi Rajanya | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·1 juin 2023

Daftar Juara Liga Europa Sepanjang Sejarah, Sevilla Jadi Rajanya

Image de l'article :Daftar Juara Liga Europa Sepanjang Sejarah, Sevilla Jadi Rajanya

Bolatimes.com - Berikut daftar juara Liga Europa sepanjang masa, di mana Sevilla berhasil menjadi raja ajang ini berkat gelar ketujuh yang didapatkan di musim 2022/2023 ini.

Tim asal Andalusia, Spanyol itu mengukuhkan dirinya sebagai raja kompetisi kasta kedua Eropa tersebut pasca menumbangkan AS Roma di final, Kamis (1/6).


Vidéos OneFootball


Dalam final yang berlangsung di Puskas Arena, Budapest, Hungaria, Sevilla mampu mengalahkan wakil Italia itu lewat drama adu penalti dengan skor 4-1.

Pada pertandingan tersebut, AS Roma sempat memimpin terlebih dahulu lewat sontekan kaki kiri Paulo Dybala di menit ke-34, memanfaatkan umpan terobosan Gianluca Mancini.

Namun gol itu mampu disamakan oleh Sevilla di paruh kedua. Mancini yang menjadi aktor gol AS Roma itu, justru membuat gol bunuh diri di menit ke-55 usai salah mengantisipasi umpan silang Jesus Navas.

Skor 1-1 kemudian bertahan hingga laga usai, dan membuat pertandingan dilanjutkan ke babak Extra Time atau babak tambahan waktu.

Pada babak ini, peluang yang didapatkan Sevilla dan AS Roma urung membuahkan gol, sehingga laga dilanjutkan ke drama adu penalti.

Di babak tos-tosan tersebut, dua dari tiga penendang AS Roma, yakni Gianluca Mancini dan Roger Ibanez, gagal menuntaskan tugasnya sebagai eksekutor.

Sedangkan empat eksekutor Sevilla, yakni Lucas Ocampos, Erik Lamela, Ivan Rakitic, dan Gonzalo Montiel, mampu menyelesaikan tugasnya dan membuat tim berjuluk Los Palanganas ini menjadi juara.

Keberhasilan Sevilla menaklukkan AS Roma lewat drama adu penalti ini membuat tim besutan Jose Luis Mendilibar itu meriah gelar ketujuhnya di Liga Europa.

Catatan ini terbilang mengagumkan, sebab Sevilla mampu meraih tujuh gelarnya dari tujuh final yang diikutinya di kompetisi ini.

Tak ayal raihan tujuh gelar itu membuat Sevilla menjadi raja Liga Europa atau Piala UEFA sejak digelar pertama kali digelar di musim 1971/1972.

Berikut daftar peraih gelar Liga Europa atau Piala UEFA sejak pertama kali digelar pada musim 1971/72.

1972: Tottenham Hotspur1973: Liverpool1974: Feyenoord1975: Borussia Monchengladbach1976: Liverpool1977: Juventus1978: PSV Eindhoven1979: Borussia Monchengladbach1980: Eintracht Frankfurt1981: Ipswich Town1982: IFK Goteborg1983: Anderlecht1984: Tottenham Hotspur1985: Real Madrid1986: Real Madrid1987: IFK Goteborg1988: Bayer Leverkusen1989: Napoli1990: Juventus1991: Inter Milan1992: Ajax Amsterdam1993: Juventus1994: Inter Milan1995: Parma1996: Bayern Munich1997: Schalke 041998: Inter Milan1999: Parma2000: Galatasaray2001: Liverpool2002: Feyenoord2003: FC Porto2004: Valencia2005: CSKA Moscow2006: Sevilla2007: Sevilla2008: Zenit St Petersburg2009: Shakhtar Donetsk2010: Atletico Madrid2011: FC Porto2012: Atletico Madrid2013: Chelsea2014: Sevilla2015: Sevilla2016: Sevilla2017: Manchester United2018: Atletico Madrid2019: Chelsea2020: Sevilla2021: Villarreal2022: Eintracht Frankfurt2023: Sevilla

À propos de Publisher