Bola.com
·9 mai 2025
BRI Liga 1: Terlalu Lama Menderita, Pemain PSIS Krisis Kepercayaan Diri saat Hadapi PSS Sleman

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·9 mai 2025
Bola.com, Semarang - Krisis kepercayaan diri saat ini tengah menjangkiti PSIS Semarang menjelang duel krusial menghadapi PSS Sleman pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2024/2025. Kemarau kemenangan yang panjang mengganggu mental Tim Mahesa Jenar.
Menjelang duel yang akan berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Jumat (9/5/2025) sore hari WIB, caretaker PSIS Semarang, Muhammad Ridwan, memang menyadari dampak capaian buruk anak asuhnya.
Tim Mahesa Jenar tak hanya kesulitan meraih kemenangan di kandangnya. Sebagai informasi, momen terakhir PSIS mampu mengukir tiga poin di Stadion Jatidiri ialah pada pekan ke-14 melawan Bali United (2-1).
Sejak saat itu, PSIS Semarang sudah tak bisa lagi menang di kandang. Bahkan, pada 11 pertandingan terakhir, Septian David Maulana dan kawan-kawan juga tak sanggup mengamankan kemenangan.
“Terkait hasil beberapa pertandingan di kandang kami yang tidak memuaskan karena gagal meraih kemenangan, hal yang sama juga terjadi pada laga tandang karena kami gagal meraih poin penuh,” kata Ridwan.
Direct