4 Titik Lemah China untuk Dieksploitasi Timnas Indonesia: Yakin Garuda Bisa Menang! | OneFootball

4 Titik Lemah China untuk Dieksploitasi Timnas Indonesia: Yakin Garuda Bisa Menang! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·15 octobre 2024

4 Titik Lemah China untuk Dieksploitasi Timnas Indonesia: Yakin Garuda Bisa Menang!

Image de l'article :4 Titik Lemah China untuk Dieksploitasi Timnas Indonesia: Yakin Garuda Bisa Menang!

Bola.net - Timnas Indonesia memasang menang pada duel lawan Timnas China di Qingado Youth Football Stadium, Selasa 15 Oktober 2024. Skuad Garuda punya modal apik untuk bisa meraih tiga poin pada laga tersebut.

Indonesia dan China bertemu pada lanjutan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Bagi kedua negara, ini akan menjadi laga keempat yang dimainkan pada pada putaran ketiga.


Vidéos OneFootball


Sebagai tuan rumah, China tentu tidak ingin kehilangan poin. Apalagi mereka selalu kalah pada tiga laga yang sudah dimainkan. Hanya saja, secara performa mereka punya banyak titik lemah.

Penampilan China jauh dari kata bagus pada tiga laga yang sudah dilalui. Ada banyak celah yang bisa dimanfaatkan kubu Timnas Indonesia untuk bisa mendapat poin. Apa saja celah tersebut? Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.

Pertandingan Selanjutnya

2 dari 5 halaman

Lini Belakang Rapuh

Image de l'article :4 Titik Lemah China untuk Dieksploitasi Timnas Indonesia: Yakin Garuda Bisa Menang!

Keributan terjadi di laga Lebanon vs China di matchday 2 Grup A Piala Asia 2023 di Al Thumama Stadium, Rabu (17/01/2024) malam WIB. (c) AP Photo/Thanassis Stavrakis

Lebih luas dari faktor bola mati, lini belakang China bisa dibilang sangat rapuh. Catatan statistik mereka tidak cukup bagus pada lima laga terakhir di semua ajang.

China tidak pernah nirbobol pada lima laga terakhir. Gawang mereka kebobolan 13 kali, paling banyak saat lawan Jepang. Ketika itu, ada tujuh gol yang bersarang di gawang Wang Dalei.

Ada banyak celah di lini belakang China, secara khusus di sektor sayap. Pada duel lawan Australia, China memberi banyak ruang pada Craig Goodwin untuk melepas umpan crossing.

À propos de Publisher