Tambah Kekuatan Lini Serang, PSIS Resmi Datangkan Striker Muda Jebolan Piala Dunia U-17 2023 | OneFootball

Tambah Kekuatan Lini Serang, PSIS Resmi Datangkan Striker Muda Jebolan Piala Dunia U-17 2023 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·25 de junio de 2024

Tambah Kekuatan Lini Serang, PSIS Resmi Datangkan Striker Muda Jebolan Piala Dunia U-17 2023

Imagen del artículo:Tambah Kekuatan Lini Serang, PSIS Resmi Datangkan Striker Muda Jebolan Piala Dunia U-17 2023

Bola.com, Semarang - Manajemen PSIS Semarang kembali mengumumkan perekrutan pemain muda potensial untuk menghadapi Liga 1 musim 2024/2025. Kali ini, Tim Mahesa Jenar memperkenalkan penyerang muda jebolan Piala Dunia U-17 2023, Aulia Rahman.

Sebelumnya, Aulia Rahman sempat bermain bersama Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Dia bermain untuk Persita Tangerang U-18 sebelum didatangkan PSIS Semarang pada bursa transfer ini.


OneFootball Videos


Manajer Operasional PSIS Semarang, Wisnu Adi, menjelaskan penyerang berusia 18 tahun itu bakal terikat kontrak jangka panjang bersama Tim Mahesa Jenar. Sebab, durasi kontraknya mencapai empat musim.

"Hari ini kami memperkenalkan Aulia Rahman. Striker muda masih berusia 17 tahun dan akan kami kontrak selama empat musim mendatang," kata Wisnu Adi dalam keterangan resminya, Selasa (25/6/2024) malam WIB.

Ver detalles de la publicación