Semarak Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Kota Pelajar: Tetap Semangat Meski Garuda Muda Keok | OneFootball

Semarak Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Kota Pelajar: Tetap Semangat Meski Garuda Muda Keok | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·2 de mayo de 2024

Semarak Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Kota Pelajar: Tetap Semangat Meski Garuda Muda Keok

Imagen del artículo:Semarak Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak di Kota Pelajar: Tetap Semangat Meski Garuda Muda Keok

Bola.com, Sleman - Nonton bareng alias nobar kembali digelar di berbagai titik di Yogyakarta. Mulai dari warung makan, kafe, pos kampling hingga gang-gang sempit pemukiman warga. Semarak Piala Asia U-23 2024 memang begitu terasa di Kota Pelajar.

Masyarakat sangat antusias menyaksikan laga Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Irak U-23 dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis (2/5/2024) malam WIB.


OneFootball Videos


Advertisement

Salah satu lokasi yang menjadi tempat nobar duel antara Timnas Indonesia U-23 versus Irak yakni warung kopi (warkop) bernama Bjongngopi yang terletak di Nologaten, Kec Depok, Sleman, Yogyakarta.

Tidak hanya perhelatan Piala Asia U-23 2024, warkop ini memang secara rutin mengadakan nobar Timnas Indonesia di berbagai event. Namun, antusiasme penonton kali ini lebih terasa, menyusul keberhasilan Garuda Muda menembus babak empat besar turnamen tersebut.

Ver detalles de la publicación