Pemain Lokal Tidak Takut Bersaing dengan Pemain Asing terkait Rencana 8 Legiun Impor di Liga 1 Musim Depan | OneFootball

Pemain Lokal Tidak Takut Bersaing dengan Pemain Asing terkait Rencana 8 Legiun Impor di Liga 1 Musim Depan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·26 de junio de 2024

Pemain Lokal Tidak Takut Bersaing dengan Pemain Asing terkait Rencana 8 Legiun Impor di Liga 1 Musim Depan

Imagen del artículo:Pemain Lokal Tidak Takut Bersaing dengan Pemain Asing terkait Rencana 8 Legiun Impor di Liga 1 Musim Depan

Bola.net - Presiden Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia (APPI), Andritany Ardhiyasa, angkat bicara mengenai tuduhan pemain lokal takut bersaing dengan pemain asing pada Liga 1 2024/2025.

PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah memfinalisasi aturan baru untuk jumlah pemain asing, dari enam pemain asing menjadi delapan pemain asing untuk musim depan.


OneFootball Videos


"Kalau masalah persaingan ataupun tidak ada persaingan, kita ketika memutuskan untuk turun menjadi seorang profesional, kita itu sudah siap untuk bersaing dengan siapa pun," ujar Andritany dalam diskusi APPI dengan PSSI Pers pada Selasa (25/6) di Jakarta.

"Kita bukan memperjuangkan kita yang ada di sini, tapi kita memperjuangkan orang-orang yang teman-teman media tidak tahu siapa itu mereka di sana," katanya menambahkan.

Ver detalles de la publicación