Masa Depan Xavi di Barcelona Terungkap! Akhirnya Dipecat Joan Laporta? | OneFootball

Masa Depan Xavi di Barcelona Terungkap! Akhirnya Dipecat Joan Laporta? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: 90min

90min

·24 de mayo de 2024

Masa Depan Xavi di Barcelona Terungkap! Akhirnya Dipecat Joan Laporta?

Imagen del artículo:Masa Depan Xavi di Barcelona Terungkap! Akhirnya Dipecat Joan Laporta?

Barcelona akhirnya mengambil keputusan untuk memecat Xavi pada akhir musim 2023/24. Hal ini mengejutkan mengingat mereka sempat meyakinkan sang pelatih untuk membatalkan niatnya untuk mengundurkan diri.

“Joan Laporta – Presiden FC Barcelona – mengumumkan keputusannya kepada Xavi bahwa ia tidak akan menjadi pelatih pada musim 2024/25. Pertemuan ini juga dihadiri oleh Rafa Yuste (Wakil Presiden) dan Deco (Direktur Olahraga), begitu pula dengan staff kepelatihan lainnya.”


OneFootball Videos


“Pihak klub ingin menyampaikan ucapan terima kasih kepada Xavi atas kontribusinya dalam karier legendaris yang berlangsung sebagai pemain dan juga pelatih. Laga vs Sevilla pada Senin (27/5) dini hari WIB akan menjadi pertandingan terakhir Xavi. Struktur kepelatihan baru akan diumumkan dalam waktu dekat,” ucap pernyataan di situs resmi klub.

Hanya satu bulan lalu (akhir April 2024), Xavi mengumumkan keputusannya untuk bertahan sebagai pelatih Barcelona. Walau demikian, masa depannya terus mendapat sorotan seiring berjalannya waktu. Perselisihan di dalam direksi dan manajemen klub menjadi salah satu penentu dari keadaan ini. Keberhasilan Xavi membawa timnya meraih gelar juara La Liga pada musim 2022/23 dan mencapai perempat final Liga Champions 2023/24 tidak membuatnya terhindar dari tekanan dan pemecatan.

Blaugrana disebut sudah menjalani kontak dengan Hansi Flick – mantan pelatih Bayern Munchen dan Timnas Jerman – untuk mengisi posisi kepelatihan pada musim 2024/25.

Baca Berita dan Rumor Transfer Barcelona Lainnya

Ver detalles de la publicación