Bola.net
·2 de mayo de 2024
Live Streaming AFC U-23 Asian Cup: Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·2 de mayo de 2024
Bola.net - Link nonton live streaming AFC U-23 Asian Cup, duel Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23. Kedua tim bakal bertanding dalam perebutan juara 3 Piala Asia U-23 2024, Kamis 2 Mei 2024, kick-off jam 22.30 WIB, siaran langsung RCTI dan live streaming Vision+.
Pertandingan ini jadi kesempatan terakhir bagi kedua tim untuk menutup turnamen dengan manis. Baik Indonesia maupun Irak sama-sama masih terluka usai menelan kegagalan di semifinal lalu.
Garuda Muda berhadapan dengan Uzbekistan yang terbukti terlalu tangguh. Marselino Ferdinan dkk. dipaksa menyerah dengan skor 0-2, tanpa perlawanan berarti.
Sementara itu, Irak harus mengakui ketangguhan Jepang U-23 di partai semifinal yang lain. Jepang memetik kemenangan dengan relatif nyaman, skor 2-0.
Nah kini, Timnas Indonesia U-23 bakal berjumpa Irak U-23 di laga perebutan juara 3 AFC U-23 Asian Cup 2024. Duel dua tim yang terluka diyakini bakal berlangsung sengit.
Apalagi, pertandingan ini memperebutkan satu tiket terakhir untuk lolos langsung ke Olimpiade Paris 2024 tanpa melalui jalur play-off. Ada banyak yang dipertaruhkan, Timnas Indonesia U-23 harus menjaga fokus penuh.
Berikut link nonton live streaming Timnas Indonesia U-23 vs Irak U-23 dalam perebutan juara 3 Piala Asia U-23 2024 selengkapnya, Bolaneters!