Jika Dipecat Juventus, Massimiliano Allegri Bakal Latih Manchester United? | OneFootball

Jika Dipecat Juventus, Massimiliano Allegri Bakal Latih Manchester United? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·17 de mayo de 2024

Jika Dipecat Juventus, Massimiliano Allegri Bakal Latih Manchester United?

Imagen del artículo:Jika Dipecat Juventus, Massimiliano Allegri Bakal Latih Manchester United?

Bola.net - Ada gosip baru seputar masa depan Massimiliano Allegri. Pelatih 56 tahun itu dikabarkan kini masuk dalam kandidat manajer baru Manchester United.

Allegri lagi ramai digosipkan dipecat oleh Juventus. Manajemen Si Nyonya Tua memutuskan untuk berpisah dengan sang pelatih dalam waktu dekat ini.


OneFootball Videos


Meski waktu pemecatannya masih belum pasti, sang pelatih dilaporkan sudah pasti akan dipecat. Alhasil ada banyak spekulasi mengenai ke mana Allegri akan berlabuh di musim depan.

Manchester Evening News melaporkan bahwa ada kemungkinan Allegri akan berkarir di Inggris pada musim depan. Ia dikabarkan dipertimbangkan sebagai manajer baru Manchester United.

1 dari 4 halaman

Lagi Cari Manajer Baru

Imagen del artículo:Jika Dipecat Juventus, Massimiliano Allegri Bakal Latih Manchester United?

Erik ten Hag di laga Premier League antara Manchester United vs Arsenal, Minggu (12/5/2024). (c) AP Photo/Dave Thompson

Menurut laporan tersebut, Allegri kini masuk dalam daftar calon manajer baru Manchester United.

Ini disebabkan Setan Merah dikabarkan akan berpisah dengan Erik Ten Hag. Manajer asal Belanda itu akan dibebastugaskan di akhir musim ini.

MU sendiri dikabarkan ingin mencari manajer yang sudah teruji untuk jadi pengganti Ten Hag. Allegri yang punya rekam jejak bagus di Juventus dinilai sosok yang layak dipertimbangkan.

Ver detalles de la publicación