Gawat! Cedera Maarten Paes Diprediksi Baru Pulih Awal November, Absen Bela Timnas Indonesia Lawan Bahrain dan China? | OneFootball

Gawat! Cedera Maarten Paes Diprediksi Baru Pulih Awal November, Absen Bela Timnas Indonesia Lawan Bahrain dan China? | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·5 de octubre de 2024

Gawat! Cedera Maarten Paes Diprediksi Baru Pulih Awal November, Absen Bela Timnas Indonesia Lawan Bahrain dan China?

Imagen del artículo:Gawat! Cedera Maarten Paes Diprediksi Baru Pulih Awal November, Absen Bela Timnas Indonesia Lawan Bahrain dan China?

Bola.net - Cedera Maarten Paes bisa jadi lebih parah dari dugaan awal. Bisa jadi, penjaga gawang FC Dallas itu harus absen membela Timnas Indonesia dalam dua laga pada Oktober 2024 ini.

Maarten Paes mengalami cedera pergelangan tangan sebelum FC Dallas kalah 2-3 dari San Jose Earthquakes pada Kamis (3/10/2024) buntut cedera pergelangan tangan pada beberapa waktu lalu.


OneFootball Videos


Beredar video di media sosial Maarten Paes memakai pelindung berwarna hitam di tangannya ketika memberikan tanda tangan kepada fans Indonesia setelah FC Dallas melawan San Jose Earthquakes.

"Cedera pergelangan tangan pada 2 Oktober 2024. Perkiraan kembali pada awal November 2024," tulis perkiraan situs penyedia statistik, Fotmob di profil Maarten Paes.

Ver detalles de la publicación