BRI Liga 1: Malut United Sukses Melejit ke Empat Besar Seusai Cukur Persis, Imran Nahumarury Ogah Jemawa | OneFootball

BRI Liga 1: Malut United Sukses Melejit ke Empat Besar Seusai Cukur Persis, Imran Nahumarury Ogah Jemawa | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·12 de abril de 2025

BRI Liga 1: Malut United Sukses Melejit ke Empat Besar Seusai Cukur Persis, Imran Nahumarury Ogah Jemawa

Imagen del artículo:BRI Liga 1: Malut United Sukses Melejit ke Empat Besar Seusai Cukur Persis, Imran Nahumarury Ogah Jemawa

Bola.com, Solo - Pelatih Malut United, Imran Nahumarury, berharap anak asuhnya tak segera merasa puas setelah berhasil menumbangkan Persis Solo saat berjumpa pada laga pekan ke-28 BRI Liga 1 2024/2025.

Dalam pertandingan di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (12/4/2025) sore hari WIB, Malut United berhasil menggondol tiga poin dari markas Persis Solo setelah menang dengan skor 3-1.


OneFootball Videos


Seluruh gol Malut United pada pertandingan ini disumbangkan Yakob Sayuri (36', 38', dan 44'). Sementara itu, satu-satunya gol balasan dari Laskar Sambernyawa dicatatkan Cleylton Santos (51').

Imran Nahumarury menyinggung soal dua kunci utama anak asuhnya mencuri tiga poin. Yang pertama, Laskar Kie Raha bermain sabar dalam menunggu momen untuk mengeksploitasi kelemahan tuan rumah. Selain itu, dia juga menyebut soal kerja keras.

“Memang pada menit awal, saya bilang kepada mereka jangan keluar dahulu. Kami tunggu momen. Kami tunggu kelemahan Persis Solo,” kata Imran Nahumarury dalam sesi konferensi pers, Sabtu (12/4/2025).

“Pemain bermain baik dengan kerja keras. Tanpa kerja keras, kita tidak bisa berhasil. Saya rasa, permainan kami pada sore ini berjalan sukses. Kalau mau kerja keras, main sesuai game plan, saya kira tidak ada masalah,” imbuhnya.

Ver detalles de la publicación