BRI Liga 1: Jelang Hadapi PSIS, Pelatih Persija Masih Buta Nasib Tiga Pemainnya yang Perkuat Timnas Indonesia | OneFootball

BRI Liga 1: Jelang Hadapi PSIS, Pelatih Persija Masih Buta Nasib Tiga Pemainnya yang Perkuat Timnas Indonesia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·16 de octubre de 2024

BRI Liga 1: Jelang Hadapi PSIS, Pelatih Persija Masih Buta Nasib Tiga Pemainnya yang Perkuat Timnas Indonesia

Imagen del artículo:BRI Liga 1: Jelang Hadapi PSIS, Pelatih Persija Masih Buta Nasib Tiga Pemainnya yang Perkuat Timnas Indonesia

Bola.com, Magelang - Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena, masih belum mengetahui peluang bermain para pemainnya yang memperkuat Timnas Indonesia saat menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-8 BRI Liga 1 2024/2025.

Menjelang duel yang berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Kamis (17/10/2024) malam WIB itu, para pemain andalan Persija Jakarta tak kunjung datang setelah memperkuat Timnas Indonesia pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.


OneFootball Videos


Ada nama-nama seperti Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, dan Witan Sulaeman. Carlos Pena pun masih belum bisa memastikan nasib ketiga anak asuhnya itu saat menghadapi Mahesa Jenar pada pertandingan ini.

“Kami akan melihat nanti. Saat ini, mereka sedang dalam perjalanan kembali ke Indonesia. Mereka akan bergabung dengan tim besok. Mereka akan menjalani perjalanan besok pagi ke sini,” ujar Carlos Pena, Rabu (16/10/2024).

“Jadi, saya besok baru bisa menentukan apakah saya akan menurunkan ketiga pemain ini untuk bermain melawan PSIS Semarang atau tidak,” pelatih asal Spanyol itu menambahkan.

Ver detalles de la publicación