Bola.net
·31 de agosto de 2024
10 Transfer Termahal di Serie A Awal Musim 2024/2025: Tanpa Wakil AC Milan dan Inter Milan

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·31 de agosto de 2024
Bola.net - Bursa transfer Serie A atau Liga Italia awal musim 2024/2025 resmi ditutup. Sejumlah transfer besar terjadi, salah satunya adalah kepindahan Scott McTominay dari Manchester United ke Napoli.
Napoli jadi klub yang sangat aktif di bursa transfer awal musim 2024/2025. Il Partenopei mendatangkan tujuh pemain baru untuk memenuhi keinginan sang pelatih baru yakni Antonio Conte.
McTominay jadi salah satu pembelian mahal yang dilakukan Napoli. Pemain 27 tahun itu dibeli dengan harga €30,5 juta. Dia hanya kalah dari Alessandro Buongiorno yang dibeli dari Torino dengan harga €35 juta.
Namun, mereka bukan pemain termahal pada bursa transfer Serie A awal musim 2024/2025. Nilai transfer mereka masih di bawah Douglas Luiz yang dibeli Juventus dari Atalanta. Lantas, siapa pemain baru paling mahal di Serie A?
Simak daftar lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
1 dari 11 halaman
Teun Koopmeiners dikenalkan sebagai pemain baru Juventus pada awal musim 2024/2025 (c) Ofisial Juventus
Klub asal: AtalantaKlub baru: JuventusNilai transfer: €60.7 jutaUsia: 26 tahunNegara: BelandaPosisi: Gelandang
Koopmeiners jadi transfer impian Thiago Motta. Koopmeiners mencetak 12 gol dan lima assist di Serie A musim 2023/2024 lalu. Dia diyakini bakal jadi pemain penting bagi Juventus.
5 dari 11 halaman
Euro 2024: Selebrasi gol pemain Skotlandia, Scott McTominay (c) AP Photo/Andreea Alexandru
Klub asal: Manchester UnitedKlub baru: NapoliNilai transfer: €30.5 jutaUsia: 27 tahunNegara: SkotlandiaPosisi: Gelandang
Dilaporkan bakal pindah sejak Januari 2024 lalu, McTominay resmi gabung dengan Napoli awal musim 2024/2025. McTominay harus angkat kaki dari Old Trafford setelah MU mendatangkan Manuel Ugarte dari PSG.
6 dari 11 halaman
Romelu Lukaku resmi bergabung dengan Napoli (c) SSC Napoli
Klub asal: ChelseaKlub baru: NapoliNilai transfer: €30 jutaUsia: 31 tahunNegara: BelgiaPosisi: Penyerang
Antonio Conte jadi alasan Lukaku ngotot bergabung dengan Napoli. Mereka pernah melakukan kolaborasi apik saat membela Inter Milan. Lukaku tahu apa yang Conte inginkan. Conte juga tahu cara mendapat potensi terbaik Lukaku.
7 dari 11 halaman
Matias Soule resmi bergabung dengan AS Roma. (c) AS Roma Official
Klub asal: JuventusKlub baru: AS RomaNilai transfer: €30 jutaUsia: 21 tahunNegara: ArgentinaPosisi: Gelandang
Soule tampil impresif bersama Frosinone pada musim 2023/2024 lalu, dengan status pinjaman. Soule mencetak 11 gol dan tiga assist. Faktor itu membuat Roma rela membayar mahal untuk jasa Soule.
8 dari 11 halaman
Winger Benfica, David Neres (c) AP Photo
Klub asal: BenficaKlub baru: NapoliNilai transfer: €28 jutaUsia: 27 tahunNegara: BrasilPosisi: Winger
Neres sudah mencuri perhatian banyak klub top Eropa saat masih bermain di Ajax Amsterdam. Namun, dia memilih jalan karier unik dengan pindah ke Benfica pada 2022 lalu. Kini, dia siap menerima tantangan baru bersama Napoli.
9 dari 11 halaman
Serie A 2024/2025: Selebrasi gol pemain Atalanta, Mateo Retegui, dalam laga melawan Lecce di pekan ke-1 (c) Instagram/atalantabc
Klub asal: GenoaKlub baru: AtalantaNilai transfer: €28 jutaUsia: 25 tahunNegara: ItaliaPosisi: Penyerang
Cedera Gianluca Scamacca membuat Atalanta harus mencari penyerang baru. Pilihan jatuh pada sosok Retegui. Musim lalu, dia mencetak tujuh gol dari 29 laga Serie A bersama Genoa. Retegui dinilai punya potensi untuk jadi lebih baik.