Timnas Indonesia U-19 Siap Tempur di Piala AFF U-19 2024, Target Sapu 3 Kemenangan di Fase Grup | OneFootball

Timnas Indonesia U-19 Siap Tempur di Piala AFF U-19 2024, Target Sapu 3 Kemenangan di Fase Grup | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·12 July 2024

Timnas Indonesia U-19 Siap Tempur di Piala AFF U-19 2024, Target Sapu 3 Kemenangan di Fase Grup

Article image:Timnas Indonesia U-19 Siap Tempur di Piala AFF U-19 2024, Target Sapu 3 Kemenangan di Fase Grup

Bola.net - Timnas Indonesia U-19 siap tempur di Piala AFF U-19 2024. Hal tersebut ditegaskan oleh pelatih Indra Sjafri. Skuad Garruda Muda pun menargetkan bisa menyapu bersih tiga kemenangan di fase grup.

Timnas Indonesia U-19 melakoni hari kedua latihan di Surabaya. Mereka menggelar latihan terbuka pertama di Lapangan THOR, Surabaya, Kamis (11/7/2024) malam.


OneFootball Videos


Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, menyatakan bahwa pihaknya mulai persiapan akhir untuk Piala AFF U-19 2024 yang digelar pada 17-29 Juli di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

"Hari kedua di Surabaya. Ya, kita sudah datang kemarin di Surabaya. Pertama, kita sudah fokus untuk persiapan turnamen," kata Indra Sjafri kepada para wartawan.

"Tentu yang tidak kalah penting di samping kita menyiapkan taktikal di setiap pertandingan, juga sangat penting bagi kami tim pelatih menyiapkan strategi turnamen," ujar Indra Sjafri.

1 dari 4 halaman

Persiapkan Taktik

Article image:Timnas Indonesia U-19 Siap Tempur di Piala AFF U-19 2024, Target Sapu 3 Kemenangan di Fase Grup

Indra Sjafri mengawasi sesi latihan gym skuad Timnas Indonesia U-20. (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Dalam latihan ini, Indra Sjafri mengasah seluruh latihan pemahaman taktik para pemainnya. Instruksinya mampu dijalankan dengan baik oleh para pemain.

Skuad arahan Indra Sjafri bakal bersaing di Grup A bersama Timor Leste, Kamboja, dan Filipina. Dilihat dari tim-tim lawan, Timnas Indonesia U-19 terlihat seolah akan mudah memenangi tiga pertandingan.

Lalu, Grup B berisikan Laos, Vietnam, Myanmar, dan Australia. Sedangkan Grup C ada Malaysia, Singapura, Thailand, dan Brunei Darussalam.

Dalam edisi ini, ada perubahan format mengingat kali ini ada tiga grup yang masing-masing berisi empat tim dengan total ada 12 kontestan. Dari tiga grup itu, hanya ada empat tim saja yang lolos ke babak final.

2 dari 4 halaman

Maksimalkan Fase Grup

Article image:Timnas Indonesia U-19 Siap Tempur di Piala AFF U-19 2024, Target Sapu 3 Kemenangan di Fase Grup

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri. (c) Bola.net/Abdul Aziz

Slot ke semifinal itu hanya diberikan kepada tim berstatus juara grup, sedangkan satu lagi adalah tim runner-up terbaik. Hal ini akan semakin menambah sengit persaingan karena tiap tim perlu memuncaki grup demi memastikan lolos fase gugur.

"Strategi turnamen bahwa di grup ini kita ada tiga pertandingan. Bagaimana kita menyelesaikan tiga pertandingan ini dengan baik. Dan juga nanti untuk babak selanjutnya kita harus pilih melawan siapa," ucap Indra Sjafri.

"Yang paling penting tentu bagaimana strategi kita dalam turnamen itu benar-benar nanti tepat dan akhirnya kita bisa mencapai pencapaian yang terbaik," tuturnya.

Terdapat sebanyak 28 pemain yang mengikuti latihan ini. Jumlah itu, nantinya akan berkurang menjadi 23 saja menjelang digulirkannya turnamen.

View publisher imprint