Shin Tae-yong Sah Perpanjang Kontrak di Timnas Indonesia Hingga 2027, Erick Thohir: Generasi Emas Harus Dijaga | OneFootball

Shin Tae-yong Sah Perpanjang Kontrak di Timnas Indonesia Hingga 2027, Erick Thohir: Generasi Emas Harus Dijaga | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·25 April 2024

Shin Tae-yong Sah Perpanjang Kontrak di Timnas Indonesia Hingga 2027, Erick Thohir: Generasi Emas Harus Dijaga

Article image:Shin Tae-yong Sah Perpanjang Kontrak di Timnas Indonesia Hingga 2027, Erick Thohir: Generasi Emas Harus Dijaga

Bola.com, Jakarta - Ketua umum PSSI, Erick Thohir memenuhi komitmennya dengan memperpanjang kontrak pelatih timnas, Shin Tae -Yong. Pelatih asal Korea itu akan tetap menangani timnas Merah Putih setelah kontraknya selesai Juni 2024 mendatang.

"Setelah menikmati makanan khas Korea dan diskusi tentang program Timnas Indonesia hingga 2027, saya dan coach Shin Tae-yong sepakat untuk melanjutkan kerja sama."


OneFootball Videos


Sebagai informasi, kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia sebenarnya sudah berakhir sejak akhir tahun 2023.

Namun kemudian PSSI memberikan perpanjangan selama enam bulan dengan dibebani dua target. Pertama meloloskan Timnas Indonesia ke babak 16 besar Piala Asia.

Kedua membawa Timnas Indonesia U-23 ke perempat final Piala Asia U-23. Kini dua target tersebut bisa dipenuhi Shin Tae-yong ia mendapat kontrak jangka panjang sampai 2027.

--

View publisher imprint