Sempat Memberi Perlawanan, Timnas Indonesia Tertinggal 2 Gol dari Jepang pada 45 Menit Pertama | OneFootball

Sempat Memberi Perlawanan, Timnas Indonesia Tertinggal 2 Gol dari Jepang pada 45 Menit Pertama | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·15 November 2024

Sempat Memberi Perlawanan, Timnas Indonesia Tertinggal 2 Gol dari Jepang pada 45 Menit Pertama

Article image:Sempat Memberi Perlawanan, Timnas Indonesia Tertinggal 2 Gol dari Jepang pada 45 Menit Pertama

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia untuk sementara tertinggal 0-2 dari Jepang dalam 45 menit pertama pertandingan matchday kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024) malam WIB.

Timnas Indonesia langsung mendapatkan tekanan bergelombang dari Timnas Jepang pada menit-menit awal pertandingan. Tim Garuda pun langsung bertahan habis-habisan.


OneFootball Videos


Namun, sebuah serangan cepat dilancarkan Tim Garuda pada menit kedelapan. Berawal dari umpan panjang Thom Haye, Ragnar Oratmangoen berhasil mendapatkan bola dan menggiringnya hingga berhadapan dengan Zion Suzuki.

Sayangnya, upaya Ragnar Oratmangoen menggocek kiper Jepang itu gagal sehingga bola akhirnya justru terbuang begitu saja.

Setelah itu, Timnas Indonesia kembali mendapatkan dua peluang lagi sebelum permainan genap 15 menit. Namun, umpan silang dari sisi kanan yang dilepaskan Kevin Diks dan Rafael Struick dari sisi kiri tidak disambut oleh rekannya.

Jepang kemudian menaikkan intensitas serangan dan membuat gawang Timnas Indonesia sempat terancam. Namun, kepiawaian Maarten Paes dan upaya Kevin Diks melakukan duel udara cukup untuk mengamankan gawang Tim Garuda.

View publisher imprint