Rincian Gaji Mewah Kylian Mbappe dari Al Hilal: Upah Sejam Sudah Dapat Dua Mobil Fortuner GR Sport Varian Termahal | OneFootball

Rincian Gaji Mewah Kylian Mbappe dari Al Hilal: Upah Sejam Sudah Dapat Dua Mobil Fortuner GR Sport Varian Termahal | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·25 July 2023

Rincian Gaji Mewah Kylian Mbappe dari Al Hilal: Upah Sejam Sudah Dapat Dua Mobil Fortuner GR Sport Varian Termahal

Article image:Rincian Gaji Mewah Kylian Mbappe dari Al Hilal: Upah Sejam Sudah Dapat Dua Mobil Fortuner GR Sport Varian Termahal

Bolatimes.com - Megabintang Timnas Prancis, Kylian Mbappe, bakal mendapatkan gaji dengan jumlah yang fantastis apabila bersedia bergabung dengan klub Liga Arab Saudi, Al-Hilal. Upah yang diterima pemain Paris Saint-Germain (PSG) ini nominalnya luar biasa.

Berdasarkan informasi yang diedarkan oleh jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, Al-Hilal kabarnya sangat berhasrat merekrut Kylian Mbappe dari PSG. Untuk merebut hatinya, Al-Hilal siap menawarkan gaji tinggi.


OneFootball Videos


Manajemen Al Hilal kabarnya siap memecahkan rekor transfer dunia untuk merekrut Mbappe. Dana yang disiapkan oleh klub Arab Saudi itu mencapai 300 juta euro, atau setara dengan Rp4,9 triliun.

Al-Hilal tak hanya menyiapkan dana besar untuk membayar PSG. Sebab, mereka juga sudah menganggarkan dana besar untuk membayar gaji Kylian Mbappe. Angkanya mencapai 700 juta euro, atau setara Rp11,641 triliun per musim.

Nominal itu jelas menjadi rekor terbaru di dunia sepak bola. Sebab, upah yang bakal diterima Mbappe nantinya melewati pesepak bola dengan gaji tertinggi di dunia saat ini, yakni Cristiano Ronaldo.

Sebagai informasi, Cristiano Ronaldo dikabarkan menerima gaji sebesar 200 juta euro dari Al-Nassr. Dengan kata lain, upah yang diterima CR7 dari klub asal Arab Saudi itu mencapai RP3,32 triliun per tahun.

Apabila dibedah secara lebih mendalam, maka gaji fantastis Mbappe itu juga akan terlihat semakin besar. Sebab, setiap bulannya, dia akan menerima bayaran sebesar Rp973 miliar.

Sementara itu, jika dibagi 30 hari, maka setiap harinya Mbappe akan mendapatkan angka sebesar Rp 32 miliar. Rincian lainnya ialah Rp 1,350 miliar per jam, Rp22,5 juta per menit, dan Rp375 per detik.

Dengan kata lain, hanya dengan gajinya setiap jamnya yang mencapai Rp 1,350 miliar, Mbappe sudah bisa membeli dua mobil Toyota New Fortuner GS SPORT yang dijual seharga Rp617 juta per unitnya.

Itu merupakan harga resmi mobil ini yang tercantum dalam laman Toyota.astra.co.id. Dengan demikian, harga jualnya masih akan ditetapkan oleh masing-masing dealer.

Tak hanya itu saja, mobil New Fortuner GR Sport  yang didapatkan Mbappe dengan gajinya itu juga merupakan kelas yang tertinggi, yakni varian VRZ Type.

View publisher imprint