Rayakan Waisak di Tanah Papua, Ong Kim Swee Dapat Pengalaman Berharga Bersama Anak Asuhnya | OneFootball

Rayakan Waisak di Tanah Papua, Ong Kim Swee Dapat Pengalaman Berharga Bersama Anak Asuhnya | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·13 May 2025

Rayakan Waisak di Tanah Papua, Ong Kim Swee Dapat Pengalaman Berharga Bersama Anak Asuhnya

Article image:Rayakan Waisak di Tanah Papua, Ong Kim Swee Dapat Pengalaman Berharga Bersama Anak Asuhnya

Bola.com, Jakarta - Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee, merasakan momen yang spesial bersama anak asuhnya di Tanah Papua. Setelah berhasil meraih kemenangan untuk membawa pulang tiga poin, ia juga mengalami pengalaman baru saat merayakan Waisak di Bumi Cenderawasih.

Cerita indah itu dimulai Ong Kim Swee ketika Persis Solo berhasil menumbangkan tuan rumah PSBS Biak pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Minggu (11/5/2025).


OneFootball Videos


Sehari berikutnya, juru taktik asal Malaysia itu kembali merasakan pengalaman baru saat merayakan hari raya Waisak di Jayapura pada Senin (12/5/2025). Ong Kim Swee tak pernah membayangkan bakal merayakan hari raya terpenting agama Budha itu di Tanah Papua.

“Saya tidak pernah membayangkan jika saya akan merayakan Waisak di Papua, di Jayapura. Dan itu menunjukkan bagaimana sepak bola bisa membawa Anda ke mana-mana,” tulis Ong Kim Swee via akun Instagram-nya.

View publisher imprint