Bola.net
·31 August 2024
Raheem Sterling Pindah ke Arsenal

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·31 August 2024
Bola.net - Arsenal cukup sibuk pada hari terakhir bursa transfer awal musim 2024/2025. Selain mencari kiper baru, Arsenal juga harus merampungkan saga transfer winger Raheem Sterling.
Seperti diketahui, Sterling tidak masuk dalam rencana Chelsea. Sterling sudah didepak dari tim utama oleh pelatih Enzo Maresca. Dia dipersilahkan untuk mencari klub baru.
Sterling sempat dikaitkan dengan banyak klub, termasuk Manchester United. Namun, Arsenal yang bakal mendapatkan jasa pemain 29 tahun. Arsenal akan meminjam Sterling selama satu musim penuh.
Chelsea, Arsenal, dan Sterling sudah punya kesepakatan. Dokumen transfer juga sudah dilengkapi. Kini, sang pemain akan tes medis untuk melengkapi kepindahan dengan status pinjaman ke Arsenal.