Piala AFF U-19 2024: Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Wajib Jadi Starter untuk Hadapi Timor Leste | OneFootball

Piala AFF U-19 2024: Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Wajib Jadi Starter untuk Hadapi Timor Leste | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·22 July 2024

Piala AFF U-19 2024: Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Wajib Jadi Starter untuk Hadapi Timor Leste

Article image:Piala AFF U-19 2024: Pemain Timnas Indonesia U-19 yang Wajib Jadi Starter untuk Hadapi Timor Leste

Bola.com, Jakarta - Mengantongi dua kemenangan, Timnas Indonesia U-19 selanjutnya akan melakoni laga terakhir Grup A Piala AFF U-19 2024 melawan Timor Leste, Selasa (23/7/2024).

Garuda Muda, dengan torehan enam poin, perkasa di puncak klasemen. Sementara, Timor Leste, di posisi kedua dengan tabungan tiga poin.


OneFootball Videos


Advertisement

Sebelumnya, pasukan Indra Sjafri sukses mengalahkan Filipina 6-0 dan pada laga terakhir menundukkan Kamboja dua gol tanpa balas. Sedangkan Timor Leste baru saja kalah dari Filipina, gagal meneruskan tren positif usai mengalahkan Kamboja pada laga perdana.

Di atas kertas, Garuda Muda sepertinya masih lebih dijagokan karena selain dihuni materi pemain nan mumpuni di setiap lini, Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan juga akan mendapat suntikan semangat dari pendukung setianya.

Selain itu, sejak awal Indonesia juga menargetkan sapu bersih semua laga di Grup A, termasuk mengalahkan Timor Leste.

Meski begitu, Garuda Muda tak boleh terlalu anggap remeh. Biar bagaimana pun, The Rising Sun, julukan Timor Leste, bertekad memenangkan duel karena ingin menjaga asa ke fase selanjutnya.

Oleh karena itulah, sang pelatih, Eduardo Pereira, pastinya jauh-jauh hari sudah memberikan instruksi agar anak-anak asuhnya tampil sepenuh hati dan jangan takut dengan tekanan suporter tuan rumah.

Berduel melawan Timor Leste, ada baiknya Indra Sjafri melakukan rotasi di starting XI. Artinya, pemain yang dalam laga sebelumnya bermain dari bangku cadangan, kini saatnya diberi kesempatan menjadi starter.

Setidaknya ada empat pemain yang layak jadi starter:

View publisher imprint