Perjalanan Karier Juan Esnaider: Dari Real Madrid, Pensiun di Klub Masa Kecil Lionel Messi, Kini Berlabuh ke PSBS Biak | OneFootball

Perjalanan Karier Juan Esnaider: Dari Real Madrid, Pensiun di Klub Masa Kecil Lionel Messi, Kini Berlabuh ke PSBS Biak | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·15 May 2024

Perjalanan Karier Juan Esnaider: Dari Real Madrid, Pensiun di Klub Masa Kecil Lionel Messi, Kini Berlabuh ke PSBS Biak

Article image:Perjalanan Karier Juan Esnaider: Dari Real Madrid, Pensiun di Klub Masa Kecil Lionel Messi, Kini Berlabuh ke PSBS Biak

Bola.com, Jakarta - PSBS Biak membuat kejutan untuk persiapan musim baru. Tim promosi ini mendatangkan bintang asal Argentina untuk menukangi tim untuk Liga 1 2024/2025. Sosok yang diboyong adalah Juan Esnaider.

Nama Juan Esnaider mungkin kurang begitu familiar bagi penggemar sepak bola Indonesia. Namun, pria asal Argentina ini rupanya memiliki rekam jejak yang cukup apik semasa berkarier sebagai pemain dengan membela Real Madrid dan Juventus.


OneFootball Videos


Advertisement

Lahir pada 5 Maret 1973, Esnaider mengawali karier profesionalnya dengan membela Ferro Carril Oeste yang merupakan klub lokal Argentina pada 1990-1991. Sebagai striker, dia gagal mencetak gol dalam enam penampilan bersama klub itu.

Setelah itu, dia hijrah ke Spanyol dengan bergabung Real Madrid. Dia tidak langsung tim utama, tapi lebih dulu berseragam Real Madrid B dengan mencetak 10 gol dalam 44 penampilan.

Performa cukup apik membuatnya bergabung tim utama. Sayangnya, Esnaider cuma mencetak sebiji gol dalam 10 penampilan bersama Los Blancos pada 1991-1993.

View publisher imprint