Bola.net
·14 November 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·14 November 2024
Bola.net - Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu, memuji Timnas Indonesia setinggi langit. Ia menganggap Skuad Garuda berkembang sangat pesat dalam tempo waktu yang singkat.
"Timnas Indonesia adalah salah satu negara yang benar-benar membuat kemajuan besar dan semakin kuat seperti belum pernah terjadi sebelumnya," ujar Moriyasu, dikutip dari situs AFC.
"Kami siap untuk pertarungan yang sulit, tetapi kami ingin mengungguli mereka," kata pelatih Jepang di Piala Dunia 2018 tersebut.
Jepang akan melawat ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (15/11/2024) untuk melawan Timnas Indonesia dalam partai kelima Putaran Ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Koreografi La grande Indonesia di laga Timnas Indonesia vs Australia, Selasa (10/9/2024) (c) Bola.net/Fitri Apriani
Jepang dipastikan bakal mendapatkan teror dari pendukung Timnas Indonesia. Pasalnya, tiket yang berjumlah sekitar 60 ribu telah ludes terjual sejak beberapa hari lalu.
"Timnas Indonesia juga memiliki pendukung yang sangat bersemangat yang akan memberikan dorongan besar," ucap Moriyasu.
"Jadi, kami akan mempersiapkan diri secara mental untuk kemungkinan mereka bermain lebih agresif," katanya menambahkan.