Bola.net
·14 July 2024
Mengapa Marcus Rashford Tidak Bermain di Euro 2024?

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·14 July 2024
Bola.net - Timnas Inggris tidak membawa Marcus Rashford di Euro 2024. Tanpa bintang Manchester United itu, The Three Lions ternyata mampu melaju ke final.
Inggris memastikan diri melaju ke final Euro 2024 setelah menang atas Belanda di semifinal. The Three Lions mengalahkan pasukan Ronald Koeman dengan skor 2-1.
Ini merupakan final kedua secara beruntun bagi anak asuh Gareth Southgate. Sebelumnya, Inggris menjadi finalis pada Euro 2020 yang digelar pada 2021.
Di partai puncak, Inggris bakal menantang Spanyol yang sudah tampil luar biasa. Kedua tim akan bertanding di Olympiastadion, Berlin pada Senin (15/7/2024) dini hari WIB mendatang.
Lantas, mengapa Inggris tidak membawa Marcus Rashford? Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
1 dari 4 halaman
Marcus Rashford dalam laga FA Cup antara Nottingham Forest vs Manchester United, Kamis (29/2/2024). (c) AP Photo/Rui Vieira
Rashford merupakan pemain langganan di timnas Inggris. Dia bahkan ikut bermain saat The Three Lions tampil di final Euro 2020.
Namun, Inggris harus bermain di Euro 2024 tanpa Rashford. Meski tidak diperkuat Rashford, The Three Lions ternyata mampu menembus final.
Sebelumnya, Southgate sudah menjelaskan alasannya tidak memanggil Rashford ke skuad Inggris untuk Euro 2024. Performa penyerang Manchester United itu tengah menurun.
"Ya, tidak memanggilnya adalah keputusan yang berat. Karena dia adalah pemain bagus yang sudah menjadi bagian penting dalam tim kami dalam bertahun-tahun lamanya," ujar Southgate.
"Untuk situasi Marcus, saya merasa ada beberapa pemain yang tampil lebih baik ketimbang dirinya di musim ini. Jadi sesederhana itu alasan mengapa saya tidak memanggilnya," pungkasnya.
2 dari 4 halaman
Marcus Rashford usai laga Manchester United vs Liverpool di Premier League 2023/2024, Minggu (8/4/2024) malam WIB. (c) AP Photo/Dave Thompson
Rashford memang tampil mengecewakan pada musim 2023/2024. Penyerang berusia 26 tahun itu tidak banyak berkontribusi untuk Manchester United.
Rashford tercatat memainkan 43 pertandingan di seluruh kompetisi bersama Manchester United. Namun, dia cuma bikin delapan gol dan lima assist.
Tak hanya itu saja, Rashford juga sempat dihukum oleh Erik Ten Hag pada awal tahun ini. Dia ketahuan melakukan dugem hingga jatuh sakit.
Bukan cuma Rashford saja yang tidak masuk skuad Inggris di Euro 2024. Southgate tidak membawa nama besar seperti Harry Maguire, Jack Grealish hingga Jordan Henderson.