Bola.com
·7 March 2025
Macan Putih Makan Buah Simalakama di Akhir Musim BRI Liga 1: Laga Kandang Persik di Blitar Ada atau Tanpa Penonton Tetap Rugi Besar

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·7 March 2025
Bola.com, Jakarta - Ibarat makan buah simalakama bapak mati, tak makan ibu yang mati. Itu kondisi tiga laga kandang Persik di akhir musim BRI Liga 1 2024/2025 yang akan pindah ke Stadion Soeprijadi Kota Blitar.
Jika Panpel Persik menjual tiket penonton biaya operasional, terutama untuk pos pengerahan aparat keamanan, akan menyedot dana besar.
Apalagi animo Persikmania yang datang ke Blitar pasti menyusut bila dibandingkan Macan Putih berlaga di Stadion Brawijaya Kota Kediri.
"Jika pertandingan dihadiri penonton biaya terbesar untuk keamanan. Padahal pemasukan tiket tak bisa diprediksi. Bila kami menjual tiket akan bersifat gambling juga. Maka manajemen memutuskan tiga partai kandang nanti tanpa penonton," kata Tri Widodo, Ketua LOC Persik.
Apalagi ulah penonton sebelum, saat usai pertandingan juga sulit ditebak. "Kemungkinan dengan penonton bisa positif dan negatif. Karena kita pinjam fasilitas orang lain, maka kita eliminir kemungkinan terburuk jika terjadi keributan. Belum lagi denda dari Komdis PSSI sangat besar, jika ada tindakan penonton yang melanggar regulasi pertandingan," ucapnya.