Kei Hirose Berharap Tak Ada yang Cedera di Pemusatan Latihan | OneFootball

Kei Hirose Berharap Tak Ada yang Cedera di Pemusatan Latihan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Borneo FC

Borneo FC

·23 January 2024

Kei Hirose Berharap Tak Ada yang Cedera di Pemusatan Latihan

Article image:Kei Hirose Berharap Tak Ada yang Cedera di Pemusatan Latihan

Borneo FC sudah menjalani pemusatan latihan selama kurang lebih empat pekan di Yoogyakarta. Selama itu pula skuad Pesut Etam digembleng oleh pelatih Pieter Huistra baik secara taktik maupun fisik agar Diego Michiels dan kolega berada dalam perform terbaiknya ketika memulai kompetisi di awal bulan Februari saat menghadapi Persija di Stadion Batakan, Selasa (6/2).

Gelandang pekerja keras Kei Hirose mengungkapkan jika sejauh ini persiapan yang dilakukan pemain sudah sangat maksimal dan berharap apa yang dilakukan dalam pemusatan latihan ini membuahkan hasil positif ketika kembali memulai kompetisi. "Sejauh ini kita dalam kondisi sangat baik dan selalu antusias dengan menu latihan yang diberikan pelatih baik secara taktik maupun fisik," terang pemain asal Jepang ini.


OneFootball Videos


"Ujicoba kemarin melawan Serpong CIty juga salah satu hal positif yang bisa kita dapat dalam pemusatan latihan ini, karena kita dapat merasakan kembali atmosfer pertandingan dan itu sangat kita perlukan guna menghadapi Persija nanti," lanjutnya.

Dengan waktu kurang lebih dua minggu menuju laga lanjutan Liga 1 melawan Persija, dirinya berharap rekan satu tim bisa menjaga kondisi dan terhindar dari cedera. "Saya berharap kita semua dalam kondisi prima saat memulai liga kembali, tanpa ada pemain yang cedera itu terpenting," pungkasnya.

View publisher imprint