Bola.com
·6 December 2024
Jadwal Pertandingan Pertama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·6 December 2024
Bola.com, Jakarta - Piala AFF 2024 dimulai dalam dua hari ke depan. Sementara itu, Timnas Indonesia akan memulai kiprahnya di kejuaraan sepak bola Asia Tenggara itu pada Senin (9/12/2024).
Timnas Indonesia tergabung di Grup B pada Piala AFF 2024. Tim Garuda, yang kali ini akan menurunkan pemain-pemain muda berusia 22 tahun ke bawah, berada satu grup dengan Vietnam, Myanmar, Filipina, dan Laos.
Seperti yang sudah dimulai sejak Piala AFF 2018, meski berubah pada edisi 2020 karena pandemi COVID-19, Piala AFF 2024 juga digelar dengan sistem kandang atau tandang. Empat laga dimainkan di fase grup, dua laga digelar di kandang dan dua lainnya digelar di markas lawan.
Myanmar akan menjadi lawan pertama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Kedua tim akan berhadapan di Thuwunna Stadium, Yangon pada Senin (9/12/2024) malam WIB. Ya, Tim Garuda akan lebih dulu melakoni laga tandang di Piala AFF 2024.
Selain Myanmar, Timnas Indonesia harus menjalani ujian yang sulit pada laga tandang lainnya. Ya, dalam laga ketiganya di Grup B Piala AFF 2024, tim asuhan Shin Tae-yong itu bertandang ke markas Vietnam, Viet Tri Stadium, Phu Tho, pada 15 Desember 2024.