Jadwal Persija vs Persib di Indosiar 16 Februari 2025 | OneFootball

Jadwal Persija vs Persib di Indosiar 16 Februari 2025 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·14 February 2025

Jadwal Persija vs Persib di Indosiar 16 Februari 2025

Article image:Jadwal Persija vs Persib di Indosiar 16 Februari 2025

Bola.net - Jadwal pertandingan pekan ke-23 BRI Liga 1 2024/2025, salah satunya duel Persija Jakarta vs Persib Bandung. Laga ini bakal dimainkan pada hari Minggu (16/2) yang akan datang, live di Indosiar.

Pertandingan Persija kontra Persib selalu menarik perhatian. Rivalitas dua tim besar ini memang selalu menyuguhkan laga penuh tensi dan tak jarang diwarnai gol-gol apik. Kedua tim sama-sama mengincar kemenangan untuk menjaga asa juara.


OneFootball Videos


Persija Jakarta saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1. Sementara Persib Bandung memimpin puncak klasemen dengan koleksi poin yang cukup signifikan. Kedua tim berjarak 10 poin di klasemen.

"Persib lawan Persija selalu menjadi pertandingan yang spesial. Bukan untuk pertandingan juara atau poin yang berbeda, tapi ini gim spesial," ujar kapten Persib Bandung, Marc Klok.

View publisher imprint