Bola.net
·26 December 2023
Jadwal Boxing Day Liga Inggris 2023/2024

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·26 December 2023
Bola.net - Jadwal lengkap pertandingan Liga Inggris 2023/2024 di Boxing Day pekan ini. Simak selengkapnya di artikel berikut ini.
Tak ada istirahat bagi klub-klub Premier League. Tidak seperti di liga lain yang ada jeda, Liga Inggris tidak mengenal libur Natal dan Tahun Baru, atau yang biasa disebut Boxing Day.
Tradisi Boxing Day sudah berlangsung sejak lama, tepatnya ketika masa pemerintahan Ratu Victoria (1837-1901). Tradisi itu adalah saat pekerja di Inggris Raya mendapatkan hari libur sekaligus hadiah pasca-Natal. Biasanya Boxing Day ditetapkan pada 26 Desember.
Dan pada tahun 2023 ini, Boxing Day bertepatan pada Pekan ke-19 Premier League 2023/2024. Dan laga pembuka Boxing Day tengah pekan ini adalah pertemuan Newcastle vs Nottingham Forest, Selasa (26/12/2023) mulai pukul 19.30 WIB.
Setelah itu pertandingan menarik lainnya adalah antara Bournemouth vs Fulham mulai pukul 22.00 WIB. Jadwal pertandingan boxing day laga ini berbarengan dengan laga Sheffield United vs Luton Town.
Liga Inggris 2023/2024 selengkapnya.