Bola.com
·3 August 2024
Indra Sjafri Blak-blakan, Susahnya Minta Ampun Temui Pemain Keturunan di Belanda pada 2022: Sekarang, Datang Semua ke Timnas Indonesia

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·3 August 2024
Bola.com, Jakarta - Pada Oktober 2022, Indra Sjafri pernah datang ke Belanda. Ketika itu, ia masih berstatus sebagai Direktur Teknik PSSI. Indra ke sana bersama asisten Shin Tae-yong, Kim Jong-jin dan utusan PSSI, Hamdan Hamedan.
Tujuan Indra Sjafri pergi ke Belanda adalah mencari pemain keturunan yang bisa dinaturalisasi untuk memenuhi kebutuhan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Advertisement
Shin Tae-yong meminta kepada Indra Sjafri untuk memantau sebelas pemain. Namun, ia hanya mendapatkan empat nama. Dua di antaranya kemungkinan adalah Rafael Struick dan Ivar Jenner yang menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Mei 2023.
Dalam YouTube Arya Sinulingga selaku anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Indra Sjafri blak-blakan begitu sulitnya membujuk pemain keturunan pada dua tahun lalu.