Bola.net
·9 June 2024
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Copa America 2024

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·9 June 2024
Bola.net - Berikut hasil lengkap, klasemen, dan top skor Copa America 2024. Turnamen tahun ini merupakan edisi ke-48 sejak pertama kali diselenggarakan pada 1916.
Copa America 2024 akan digelar di Amerika Serikat pada 21 Juni hingga 15 Juli 2024. Kejuaraan empat tahun ini diikuti 16 tim yang berasal dari Zona Conmebol dan Zona Concacaf.
16 tim peserta tersebut akan terbagi dalam empat grup berbeda yaitu Grup A hingga Grup D. Setiap grup diisi oleh empat tim.
Argentina merupakan juara bertahan Copa America. Mereka memenangkan laga final kontra Brasil pada tahun 2021 dengan skor 1-0.
Fase grup Copa America 2024 berlangsung pada 21 Juni-3 Juli 2024. Kemudian, babak perempat final dihelat pada 5-7 Juli 2024. Setelah itu turnamen dilanjutkan dengan babak semifinal pada 10-11 Juli 2024.
Laga perebutan tempat ketiga akan berlangsung pada 14 Juli 2024. Adapun laga puncak atau final akan digelar pada 15 Juli 2024.