Hasil Imbang Kontra Persebaya Jadi Modal PSIS untuk Jungkalkan Madura United | OneFootball

Hasil Imbang Kontra Persebaya Jadi Modal PSIS untuk Jungkalkan Madura United | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·15 March 2025

Hasil Imbang Kontra Persebaya Jadi Modal PSIS untuk Jungkalkan Madura United

Article image:Hasil Imbang Kontra Persebaya Jadi Modal PSIS untuk Jungkalkan Madura United

Bola.com, Jakarta - Palang pintu PSIS Semarang, Joao Ferrari, bertekad memberikan yang terbaik ketika timnya bersua Madura United. Joao menyebut, PSIS ingin menutup pertandingan terakhir pada Maret 2025 dan edisi Ramadan dengan kemenangan.

Tim Mahesa Jenar akan menjamu Madura United di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (16/3/2025) malam WIB. Sebelum menjalani laga tersebut, PSIS Semarang melakoni duel sengit kontra Persebaya Surabaya.


OneFootball Videos


Mereka pun harus bersusah payah untuk menyelamatkan diri dari kekalahan. Beruntung, gol Septian David Maulana pada menit ke-90+4 membuat PSIS berhasil menahan Persebaya 1-1.

Meski gagal meraih kemenangan, hasil imbang kontra Tim Bajul Ijo menambah kepercayaan diri pemain PSIS Semarang. Joao Ferrari pun berharap PSIS bisa meraih hasil bagus kontra Madura United.

View publisher imprint