sportstars.id
·13 February 2023
Gelar Juara Piala Amerika Selatan U-20 Jadi Modal Berharga Brasil Menuju Indonesia

In partnership with
Yahoo sportssportstars.id
·13 February 2023
BOGOTA – Brasil U-20 berhasil menjuarai Piala Amerika Selatan U-20 2023. Gelar juara tersebut menjadi modal berharga Brasil U-20 menuju Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
Brasil U-20 tampil begitu perkasa di Piala Amerika Selatan U-20 2023. Tim asuhan Ramon Menezes itu tidak terkalahkan dalam kiprahnya di turnamen bergengsi edisi kali ini.
Wajar saja jika Brasil U-20 sukses menjadi juara Piala Amerika Selatan U-20 2023. Brasil U-20 berhak meraih gelar juara usai menempati posisi teratas klasemen fase akhir turnamen edisi kali ini. Tim Samba mampu mengoleksi 13 poin dari lima penampilan.
Brasil U-20 melakoni laga terakhir melawan Uruguay U-20, Senin (13/2/2023). Duel antara kedua tim tersebut digelar di Estadio El Campin, Bogota. Brasil U-20 mampu menang dengan skor meyakinkan 2-0.
Usut punya usut, gelar juara tersebut menjadi modal berharga Brasil untuk berkiprah di Piala Dunia U-20 2023. Brasil U-20 merupakan satu dari empat tim Amerika Selatan yang mendapatkan tiket tampil di turnamen bergengsi tersebut.